SOLOPOS.COM - Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya (ligaindonesiabaru.com)

Solopos.com, SOLO – Bhayangkara FC kembali ke puncak klasemen setelah menaklukkan Persebaya Surabaya pada pekan ke-20 kompetisi BRI Liga 1. Hal itu tak terlepas dari Arema FC yang gagal meraih kemenangan.

Pada pekan ke-20 BRI Liga 1, duel Persela Lamongan melawan Persija Jakarta menjadi pembuka. Laga ini berakhir imbang dengan skor 1-1. Kemudian ada Bali United yang mampu mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Arema FC yang di pekan sebelumya menjadi pemuncak klasemen justru gagal meraih kemenangan. Tim berjuluk Singo Edan itu bermain imbang 0-0 melawan PSIS Semarang. Kondisi ini ternyata dimanfaatkan betul oleh Bhayangkara FC.

Baca Juga: Piala Wali Kota Solo Diikuti Tim Liga 1, Gibran: Lha Persis Wis Promosi

Tim berjuluk The Guardian itu meraih poin penuh dengan mengalahkan Persebaya Surabaya. Bhayangkara menang dengan skor tipis 2-1. Sempat tertinggal lewat gol Taisei Marukawa, Bhayangkara membalas lewat gol Antonius Platje dan Ezechiel Ndouasel.

Kemenangan itu membuat Bhayangkara menyalip Arema di posisi teratas klasemen. Bhayangkara mengumpulkan 43 poin dari 20 laga yang dijalani. Mereka unggul dua poin dari Arema yang berada di posisi kedua.

Hasil pertandingan pekan ke-20

Persela Lamongan 1-1 Persija Jakarta
Persipura Jayapura 0-0 Persiraja Banda Aceh
Bali United 2-0 Persita Tangerang
PSIS Semarang 0-0 Arema FC
PSM Makassar 0-0 Persik Kediri
Persikabo 1973 1-1 Barito Putera
PSS Sleman 1-1 Madura United
Borneo FC 0-1 Persib Bandung
Bhayangkara FC 2-1 Persebaya Surabaya

Baca Juga: BRI Liga 1 Digelar di Bali, Omzet UMKM Naik Berlipat-Lipat

Klasemen Liga 1

No Tim Main SG Poin
1 Bhayangkara FC 20 13 43
2 Arema FC 20 14 41
3 Persib Bandung 20 14 40
4 Persebaya Surabaya 20 16 39
5 Bali United 20 14 38
6 PSIS Semarang 20 6 31
7 Borneo FC 20 4 30
8 Persija Jakarta 20 4 29
9 Persita Tangerang 20 -7 25
10 PSS Sleman 20 -3 25
11 PSM Makassar 20 -2 24
12 Persikabo 1973 20 6 23
13 Madura United 20 0 22
14 Persik Kediri 20 -6 19
15 Persipura Jayapura 20 -11 18
16 Barito Putera 20 -14 16
17 Persela Lamongan 20 -15 16
18 Persiraja Banda Aceh 20 -33 7
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya