SOLOPOS.COM - Pasangan calon Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan (Istimewa-Bedas). (Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA — Calon Wakil Bupati Bandung, Jawa Barat, Sahrul Gunawan untuk sementara unggul dalam hitung cepat Pilkada Bandung 2020. Sahrul Gunawan yang kini menjadi politikus Partai Nasdem ini tercatat memiliki harta Rp22,43 miliar.

Artis yang juga pernah menjadi calon anggota DPR dalam Pemilu 2019 lalu melaporkan hartanya ke KPK pada 13 September 2020.

Promosi Pelaku Usaha Wanita Ini Akui Manfaat Nyata Pinjaman Ultra Mikro BRI Group

Dalam laporan harta kekayaan penyelenggaran negara (LHKPN) itu, Sahrul Gunawan tercatat memiliki harta Rp24,65 miliar. Namun, artis sinetron yang namanya meroket lewat Jin dan Jun ini memiliki utang Rp2,22 miliar.

71 Hari Kampanye Door To Door, Perolehan Suara Bajo di Pilkada Solo Kok Malah Susut

Sebagian besar harta Sahrul Gunawan berupa tanah dan atau bangunan. Tercatat dia memiliki empat bidang tanah dan bangunan di Kota Bogor, Tangerang Selatan, dan Jakarta Selatan. Total hartanya yang berupa tanah dan bangunan mencapai Rp23,87 miliar.

Sahrul Gunawan tercatat hanya memiliki 1 unit mobil yaitu Toyota Fortuner TRD keluaran 2020 yang harganya Rp480 juta. Harta lainnya yang dimiliki Sahrul Gunawan adalah kas dan setara kas senilai Rp302,11 juta.

Sebagaimana diketahui, hasil hitung cepat LSI Denny JA menempatkan Sahrul dan pasangannya Dadang Supriatna sebagai pemenang Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Perubahan Bandung

Dalam hasil quick count LSI, Dadang-Sahrul menang dengan perolehan suara 56,42%. Menang telak dari pasangan Kurnia Agustina-Usman Sayogi yang memperoleh 30,83 persen dan Yena-Atep yang memperoleh 12,75 persen.

Partai Demokrat Sementara Menangi 44% Pilgub 2020

“Terima kasih atas dukungan, dan amanahnya ini akan kami jaga dengan sebaik mungkin. Saya dan Kang Dadang Supriatna, insya Allah akan membuktikan harapan perubahan yang selama ini diinginkan warga Bandung,” ujar Sahrul dalam tayangan video, Sabtu (12/12/2020), sebagaimana dikutip dari Detikcom.

Pasangan Dadang-Sahrul Gunawan diusung Partai Kebangkitan (PKB), Nasdem, Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Sementara dalam hitung suara yang dimuat di laman KPU hingga Sabtu pukul 16.29 WIB, duet Dadang-Sahrul Gunawan mendulang 396.554 suara atau 55,1%. Kemudian pasangan Kurnia-Usman 31,4%, dan Yena-Atep 13,5%. Data tersbeut berasal dari 2.960 TPS atau 43% dari total 6.974 TPS di Pilkada Bandung.

“Kami akan bekerja sebaik-baik mungkin dan semaksimal mungkin, sesuai dengan cita-cita bersama,” kata Sahrul.

Gibran-Teguh Tumbang di Beberapa TPS Pilkada Solo, Mana Saja?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya