SOLOPOS.COM - Rizal Ramli (JIBI/Solopos/Dok)

Solopos.com, JAKARTA — Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli baru-baru ini menyatakan kesediaannya untuk maju sebagai calon presiden di pilpres 2024 mendatang.

Beragam tanggapan pun bermunculan terkait keputusan Rizal Ramli tersebut. Ia sempat menuai cibiran dari warganet seusai memohon dukungan untuk maju menjadi capres.

Promosi Kisah Petani Pepaya Raup Omzet Rp36 Juta/bulan, Makin Produktif dengan Kece BRI

Meskipun begitu, ada juga yang melihat bahwa Rizal Ramli adalah salah satu tokoh potensial untuk berlaga di Pilpres 2024 nanti.

Melansir Suara.com, Kamis (2/12/2021), Direktur Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie menyampaikan pandangannya terkait Rizal Ramli yang hendak maju sebagai capres.

Jerry menyebut, hal tersebut merupakan ide yang cemerlang dari seorang tokoh yang dinilai sudah teruji dan memiliki kapasitas sebagai calon pemimpin potensial.

Tak tanggung-tanggung, Jerry bahkan menyebut Rizal Ramli sebagai satu-satunya tokoh yang kapasitasnya setara dengan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto.

Ia menambahkan, level Rizal Ramli jauh di atas capres lain selain Prabowo Subianto.

Baca Juga: Corona Ancam Siswa, Rizal Ramli Minta Sekolah Diundur Hingga 2021 

“Selain Prabowo, capres lain kalau diadu sama Rizal Ramli sangat jauh levelnya. Cuma dia satu satunya yang setara dengan Ketua Umum Partai Gerindra itu,” ujar Jerry Massie.

Jerry lantas mengatakan bahwa Rizal Ramli adalah sosok yang bisa melakukan banyak hal di pemerintahan. Rizal juga dinilai memahami persoalan bangsa dan mampu mengatasinya.

“Rizal Ramli figur yang komplet dan all around. Memahami persoalan bangsa dan mampu mengatasi persoalan bangsa,” ungkap Jerry Massie.

Tak hanya itu, Jerry juga mengatakan bahwa ada pihak yang merasa takut dengan kapasitas dari seorang Rizal Ramli sehingga namanya jarang muncul di hasil survei.

“Selama ini namanya sangat ditakuti lembaga survei pasalnya namanya jarang nongol. Paling yang ngorder menghapus nama Rizal untuk disurvei,” katanya.

Persoalan Presidential Treshold dinilai Jerry sebagai salah satu batu sandungan yang menghalangi Rizal Ramli untuk berlaga di pilpres 2024 nanti.

“Memang selama ini PT di parlemen membunuh calon-calon potensial dan berkualitas seperti Rizal. Pantas saja beliau mendesak agar PT diganti menjadi Nol persen,” tandasnya.

Sebelumnya, Rizal Ramli lewat akun Twitternya meminta dukungan untuk maju sebagai pilpres. Ia juga menyampaikan janji bahwa Indonesia akan lebih maju jika ia jadi presiden kelak.

Baca Juga: Rizal Ramli Ungkap Perubahan Kebijakan Penagihan Utang BLBI Era Megawati 

“Jika kawan-kawan ingin Indonesia berubah dari demokrasi kriminal menjadi demokrasi yang bersih dan amanah, ingin Indonesia yg lebih adil dan makmur, kuat dan berjaya di Asia,” tulis Rizal Ramli dikutip Suara.com, Senin (29/11/2021).

Rizal Ramli juga menyertakan formulir yang bisa diisi secara daring oleh orang-orang yang berniat mendukungnya.

“Tolong berikan dukungan kepada Dr. @/RamliRizal dengan isi form ini,” sambungnya.

Meskipun banyak yang mendukung namun ada juga beberapa warganet yang menanggapi niat Rizal Ramli dengan nada sinis.

“Hanya sekadar saran, sebaiknya dimulai dari pencalonan ketua RT dulu. Takutnya jadi ketua RT aja nggak kepilih,” komentar salah seorang warganet.

“Ujung-ujungnya ketahuan juga kalau selama ini ceriwis hanya mau jadi presiden. Eh maaf Pak, parpol mana yang udah siap dukung anda?” sahut warganet lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya