SOLOPOS.COM - Pepe

Pepe

LVIV—Bek Portugal, Pepe, merasa kemenangan atas Denmark dengan skor 3-2 dalam laga menegangkan di Lviv, Rabu (13/6), merupakan hadiah atas determinasi timnya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Bek Real Madrid itu meyakini hasrat Portugal untuk berjuang hingga akhir menjadi kunci kemenangan dramatis atas Tim Dinamit, julukan Denmark. Gol Silvestre Varela menjelang bubaran memastikan pasukan berjuluk Seleccao das Quinas tersebut mengamankan tiga poin.
“Saya pikir kami memulai laga dengan bagus dan kami mencetak dua gol yang sangat penting,” kata Pepe yang mengemas gol pembuka Portugal lewat sundulan kepalanya kepada SIC seperti dilansir Goal, Kamis (14/6/2012).

“Kami hampir mematikan pertandingan namun kami kehilangan dua peluang dan kami berakhir dengan mengizinkan Denmark menyamakan kedudukan. Namun, pada akhirnya Varela datang dan memberi kami bantuan luar biasa via golnya,” sambung Pepe.

Kemenangan ini sangat penting bagi Portugal yang menelan kekalahan dari Jerman di laga pembuka. Hasil ini membuka peluang bagi mereka lolos ke perempat final.

“Ini kemenangan krusial dan menentukan segalanya di pertandingan ini. Setelah hasil imbang 2-2, kami sangat lelah namun kami mendapatkan hadiah atas determinasi kami untuk berjuang hingga akhir.”

Portugal kini mengalihkan fokus penuh terhadap Belanda yang akan menjadi lawan di partai pamungkas Grup B Euro 2012, akhir pekan ini.

Sementara pelatih Portugal, Paulo Bento merasa pasukannya pantas menang atas Denmark. “Tim ini fokus dan memperlihatkan kualitas yang sebenarnya. Kami menciptakan peluang, terutama di babak pertama. Kami memperlihatkan karakter kami dan mendapatkan kemenangan yang pantas kami dapatkan,” kata Bento dilansir espnstar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya