SOLOPOS.COM - Situasi di Terminal Tirtonadi Solo pada Minggu (24/4/2022) atau H-8 Lebaran 2022). (Solopos/Afifa Enggar Wulandari)

Solopos.com, SOLO — Lebaran yang sesuai kalender jatuh pada Senin (2/5/2022) tinggal delapan hari lagi namun situasi di titik-titik kedatangan pemudik seperti Stasiun Solo Balapan dan Terminal Tirtonadi masih sepi pada Minggu (24/4/2022).

Pemerintah memperkirakan total ada sekitar 85 juta orang yang melakukan perjalanan mudik pada Lebaran tahun ini. Dari jumlah itu, setidaknya 47 persen pemudik diprediksi menggunakan transportasi darat, baik angkutan umum maupun kendaraan pribadi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berdasarkan pantauan Solopos.com, Minggu (24/4/2022), penumpang turun di Terminal Tirtonadi Solo masih didominasi penumpang bus antarkota dalam provinsi (AKDP). Misalnya Solo-Semarang, Solo-Jogja, Solo-Purwodadi, dan lainnya.

Hal tersebut disampaikan petugas bagian informasi Terminal Tirtonadi, Ratna Indri Hapsari. Sari mengatakan belum ada kedatangan penumpang dari kota-kota besar menggunakan bus antarkota antarprovinsi (AKAP).

Baca Juga: Mulai Dibangun, Rest Area Jurug Solo Dilengkapi Toilet Hingga Internet

“Belum ada kenaikan untuk saat ini. Masih, dari yang biasa lokal-lokal sini. Iya sekitar itu [AKDP],” jelas Sari mengenai hasil pengamatan kedatangan penumpang menjelang Lebaran di Terminal Tirtonadi, Solo, saat ditemui Solopos.com, Minggu (24/4/2022).

Petugas lain di bagian informasi Terminal Tirtonadi, Arista Kusuma, mengatakan meski belum adanya peningkatan jumlah penumpang bus AKAP, Terminal Tirtonadi tetap mengecek status vaksinasi penumpang, suhu tubuh, dan mengarahkan penumpang turun untuk cuci tangan.

lebaran solo
Situasi di Stasiun Solo Balapan pada Minggu (24/4/2022) atau H-8 Lebaran. (Solopos/Afifa Enggar Wulandari)

“Masih jalan. Semua [penumpang]. Vaksin dicek, cek suhu, sama ngarahin untuk cuci tangan gitu. Biasanya [yang tua] bawa kartu vaksinasi cetak,” jelas Rista.

Salah satu penumpang bus yang baru tiba, Sugiharti mengatakan kedatangannya bersama anaknya di Terminal Tirtonadi Solo bukan merupakan perjalanan mudik. Sugi mengatakan hanya ingin berwisata saja menggunakan bus aglomerasi Solo.

Baca Juga: Mantap Lur, TSTJ Solo Dan Gibran Raih Penghargaan TOP BUMD Awards 2022

Tak Seramai Dulu

“Oh bukan [mudik]. Ini cuma jalan-jalan sama anak. Mumpung masih sepi,” kata perempuan asal Sumberlawang, Gemolong, Sragen saat diwawancarai Solopos.com, Minggu.

Sementara itu, situasi di Stasiun Solo Balapan juga tak jauh berbeda pada H-8 Lebaran. Berdasarkan pantauan Solopos.com, area parkir stasiun tersebut juga terlihat lengang. Hanya ada lima orang yang berada di kursi ruang tunggu swab antigen di Stasiun Solo Balapan.

Hanya tampak aktivitas penumpang KRL (Kereta Rel Listrik) Commuter Line di Stasiun Balapan. Salah satu petugas parkir di depan Pasar Ayu Balapan yang enggan disebut namanya mengatakan parkir di kawasan itu masih sepi.

Baca Juga: Flyover Purwosari Solo Padat Merayap, Pemudik Lebaran Berdatangan?

Bahkan saat Solopos.com mendatangi kawasan parkir tersebut hanya ada 15-an sepeda motor yang terparkir. Ia menilai peningkatan jumlah penumpang di Stasiun Solo Balapan terjadi mulai H-7 Lebaran. Meski begitu, parkir kendaraan di luar Stasiun Solo Balapan diperkirakan tak seramai dulu.

“Belum. Ngko [nanti[ kurang tujuh harinan. Tapi orang sekarang itu kan banyak juga yang mudik pake motor, jadi ya enggak ramai kayak dulu-dulu,” jelasnya.

Saat ditanya situasi penumpang, petugas KAI di Stasiun Balapan Solo enggan memberikan pernyataan. Sementara itu, Humas KAI Daop VI, Supriyanto, saat dihubungi Solopos.com, Minggu (24/4/2022), belum memberikan jawaban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya