SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok. SOLOPOS),JIBI/SOLOPOS/Sunaryo Haryo Bayu, LAPISI ASPAL--Pekerja dengan menggunakan mesin aspal finisher melapisi kembali Jl Slamet Riyadi, Solo, Rabu (15/6). Sebelumnya, di beberapa ruas jalan protokol itu aspalnya mengelupas akibat genangan air hujan.

Ilustrasi (Dok. SOLOPOS),JIBI/SOLOPOS/Sunaryo Haryo Bayu, LAPISI ASPAL--Pekerja dengan menggunakan mesin aspal finisher melapisi kembali Jl Slamet Riyadi, Solo, Rabu (15/6). Sebelumnya, di beberapa ruas jalan protokol itu aspalnya mengelupas akibat genangan air hujan.

Solo (Solopos.com)–Pemkot Solo menginstruksikan kepada jajaran dinas/instansi terkait agar menyiapkan berbagai sarana dan prasarana kota yang akan digunakan sebagai jalur mudik Lebaran tahun ini, selambat-lambatnya H-7 Lebaran.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pemkot bahkan akan menerjunkan tim sweeper (penyapu-red) dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) guna memastikan sarana dan prasarana yang ada, khususnya jalan, bisa digunakan para pemudik dengan aman dan nyaman.

Hal itu mengemuka dalam rapat koordinasi (Rakor) Lebaran 2011 yang digelar di Bale Tawangarum Balaikota Solo, Kamis (18/8/2011).

”Ada dua poin penting yang menjadi perhatian kami dalam persiapan menyambut Lebaran kali ini, yaitu terkait keamanan dan sarana dan prasarana. Pemkot sudah menginstruksikan agar poin-poin tersebut harus sudah siap selambat-lambatnya H-7 Lebaran,” tegas Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Budi Suharto, saat ditemui wartawan seusai Rakor, Kamis.

Selama menjelang Lebaran tersebut, Sekda menjelaskan tim sweeper DPU akan melakukan patroli ke seluruh wilayah Kota Solo untuk memastikan proyek pembangunan jalan dan prasarana lainnya selesai digarap. Sementara bagi proyek yang pada H-7 Lebaran itu masih dikerjakan, pihaknya meminta agar proyek itu dihentikan terlebih dulu.

”Yang jelas H-7 Lebaran semua proyek harus sudah selesai atau bagi yang belum ya kami instruksikan untuk dihentikan dulu. Kalau pada saat patroli tersebut ternyata masih ada yang dikerjakan, ya akan dihentikan. Termasuk kalau tim menemukan masih ada jalan atau prasarana lain yang rusak, akan ditangani saat itu juga,” paparnya.

Ditemui sebelumnya, Kepala DPU Kota Solo, Agus Djoko Witiarso, menyatakan fasilitas jalan raya di Kota Solo telah siap menghadapi arus mudik dan arus balik lebaran 2011. Pihaknya telah melakukan perbaikan di dua ruas jalan utama di Kota Solo, yakni Jl Slamet Riyadi dan Jalan Urip Sumoharjo. ”Dua jalur utama, sudah diperbaiki. Menjelang Lebaran semuanya sudah selesai,” kata Agus.

(sry)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya