SOLOPOS.COM - Laga Portugal vs Serbia yang dimenangkan oleh Portugal dengan skor 2-1. JIBI/Reuters

Grup I Kualifikasi Euro 2016yang mempertemukan Serbia vs Portugal berakhir dengan kemenangan Portugal 2-1.

REUTERS/Rafael Marchante
Solopos.com, LISBON — Portugal meraih kemenangan di laga Kualifikasi Grup I Euro 2016 setelah menaklukkan Serbia dengan skor tipis 2-1 sekaligus memuncaki Grup I.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada laga yang dihelat di Estadio Da Luz, Senin (30/3/2015) dinihari WIB, Portugal memimpin lebih dulu di babak pertama lewat gol Ricardo Carvalho. Di babak kedua Serbia menyamakan kedudukan lewat Nemanja Matic sebelum gol kemenangan Portugal dibuat Fabio Coentrao.

Tambahan tiga angka di tiga partai beruntun, seusai kalah dari Albania di partai pembuka, membuat anak asuh Fernando Santos itu menjadi pemimpin sementara Grup I dengan 9 poin dari 4 laga, unggul dua angka dari Denmark di posisi kedua. Serbia jadi juru kunci dengan satu poin.

Seperti dilansir detiksport, Portugal mendapat kans pertamanya di menit ke-10 dan langsung berbuah gol lewat Carvalho. Berawal dari crossing Coentrao di sisi kanan, bola mengarah ke depan gawang dan Carvalho dengan mudah menanduknya untuk jadi gol.

Di babak kedua Serbia mengambil inisiatif serangan lebih awal untuk mendapat gol. Hasilnya didapat di menit ke-61 ketika gol Matic menyamakan skor menjadi 1-1.

Berawal dari sepak pojok, bola mengarah ke kepala Radoslav Petrovic yang kemudian menyundul bola ke tiang jauh. Di sana ada Matic yang langsung melakukan sepakan akrobatik untuk mengirimkan bola ke gawang Rui Patricio.

Skor tersebut tak bertahan lama karena dua menit kemudian Portugal langsung memimpin 2-1 lewat gol Coentrao meneruskan umpan silang Joao Moutinho dari sisi kanan. Berada di tiang jauh, Coentrao tanpa kesulitan menyontek bola melewati Stojkovic. Hingga pertandingan habis, Portugal berhasil mempertahankan kemenangan dengan skor 2-1 tersebut. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
Portugal:
Rui Patricio; Bosingwa, Alves, Carvalho (Jose Fonte 17′), Eliseu; Moutinho, Tiago, Coentrao (Quaresma 78′); Nani, Danny (William 85′), Ronaldo.

Serbia: Stojkovic; Basta, Ivanovic, Nastasic, Kolarov; Petrovic, Matic; Markovic (Djuricic 65′) , Ljajic (Skuletic 85′), Tadic (Tosic 78′); Mitrovic.

Pemain Serbia Mitrovic duel melawan pemain Portugal Fabio Coentrao. JIBI/Rtr/Rafael Marchante

Pemain Serbia Mitrovic duel melawan pemain Portugal Fabio Coentrao. JIBI/Rtr/Rafael Marchante

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya