SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Laga ketiga babak penyisihan grup A Liga Champions baru saja selesai digulirkan. Secara serentak, Kamis (23/10/2014) dinihari WIB, empat tim yang berada di grup A menggelar pertandingan di dua lokasi berbeda.

Di Stadion Vicente Calderón, seperti dilansir laman Liputan6.com, Atletico Madrid meraih kemenangan besar. Menjamu Malmo, Atletico menang lima gol tanpa balas.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara itu, di Stadion Georgios Karaiskáki terjadi kejutan. Juventus sebagai tim yang diunggulkan kalah 0-1 saat menghadapi Olympiakos. Gol tunggal tim seribu dewa diciptakan Pajtim Kasami.

Di papan klasemen, Atletico dan Olympiakos sama-sama memiliki enam poin. Namun Atletico lebih baik soal torehan gol. Karenanya, mereka berhak menghuni posisi teratas.

Tak hanya grup A, empat tim lainnya yang ada di grup B juga menggelar pertandingan di hari yang sama. Real Madrid yang bermain melawan Liverpool di Stadion Anfield berhasil menang 3-0. Sementara Ludogorets, tim penuh kejutan asal Bulgaria itu berhasil menaklukan Basel dengan skor tipis 1-0.

Di papan klasemen grup B, Madrid berdiri sebagai penguasa. Mereka telah mengoleksi sembilan poin, unggul enam angka dari tiga pesaingnya. (JIBI/SOLOPOS)

Hasil Grup A
– Atletico Madrid 5 – 0 Malmo

– Olympiakos 1 – 0 Juventus

Hasil Grup B
– Liverpool 0 – 3 Real Madrid

– Ludogorets 1 – 0 Basel

Pemain Real Madrid Benzema (Ki) duel melawan pemain Liverpool Lovren. JIBI/Rtr/Phil Noble

Pemain Real Madrid Benzema (Ki) duel melawan pemain Liverpool Lovren. JIBI/Rtr/Phil Noble

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya