SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (kedua dari kanan) berfoto sesuai menonton konser Owah Gerr Band di TBJT, Solo, Rabu (19/1/2022) malam. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka ternyata menonton langsung pentas menuju sembilan tahun grup musik parodi Owah Gerr Band di Pendapa Taman Budaya Jawa Tengah (TBJT), Jebres, Solo, Rabu (19/1/2022) malam.

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu membaur bersama penonton lainnya dengan duduk lesehan di bagian belakang. Gibran terlihat memakai sweater hoodie warna hitam dengan tulisan Rock In Solo di bagian depannya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baju atasan itu dipadukan dengan celana jin gelap dan topi yang juga warna gelap. Sementara sepatunya snickers warna hitam putih. Gibran melengkapi penampilannya dengan masker warna putih.

Baca Juga: Gayeng Lur, Parodi Rock in Solo dan Layangan Putus ala Owah Gerr Band

Orang nomor satu di Kota Solo itu baru maju ke bagian depan setelah pentas usai. Ia lalu berfoto dengan para personel grup musik itu dan bintang tamu yang mengisi acara tersebut.

Sebelumnya, Gibran dan beberapa kepala daerah seperti Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati serta Bupati Karanganyar Juliyatmono sempat menyampaikan selama ulang tahun kesembilan kepada Owah Gerr Band melalui video taping.

Pantauan Solopos.com, Owah Gerr Band tampil dengan formasi lengkap yakni Eko, Tera, Wawin, dan Mamang sebagai joker. Disusul Prank Ko, Adi, Yudhi, dan Imam pada bagian player.

Baca Juga: Siap Ger-Geran Lur? Ada Parodi Layangan Putus di 9 Tahun Owah Gerr Band

Pelesetan Konser

Mereka menampilkan parodi berjudul Rok in Koplo yang merupakan pelesetan konser Rock in Solo, yang dikolaborasikan dengan drama serial yang sedang viral belakangan ini yakni Layangan Putus. Kisah perselingkuhan keluarga Aris dan Kinan tersebut digarap ulang menjadi banyolan berjudul Lanangan Plus Plus.

Owah Gerr Band juga membawakan sejumlah lagu pelesetan seperti kolaborasi I Won’t Forget You yang dipopulerkan Jim Reeves dicampur lagu Bahasa Jawa Pingal, Bojo Galak, dan Putus atau Terus milik Judika. Sesuai tema, lagu-lagu koplo mereka gabungkan dengan beberapa judul musik rock.

Baca Juga: Pra-Event Rock in Solo 2022: Sajikan Kolaborasi Gamelan dan Musik Cadas

Manager sekaligus salah satu konseptor Owah Gerr Band, Lutfi Muhammad, mengatakan pentas gojekan tersebut bakal menjadi kado spesial untuk masyarakat Solo, khususnya pencinta mereka. Sebagai persembahan untuk Solo, malam itu mereka juga menghadirkan beberapa bintang tamu.

Mereka di antaranya Si Doel Pecasndahe, Ben Jovi Pangben, Widi Kocrit, Aneth Koeswoyo, serta Pendek Pecasndahe & Rocker sangar Wahyu Genk 21. “Ini semua kami persiapkan sebagai kado spesial untuk kalian semuanya,” kata Lutfhi.

Lebih lanjut, Lutfhi mengatakan pentas parodi antara drama Layangan Putus dan konser Rock in Solo ini diharapkan jadi kolaborasi pentas yang menghibur masyarakat. Apalagi hampir dua tahun terakhir, Solo, hampir sepi dengan acara musik offline. “Bisa berkarya hingga lama. Memberikan variasi musik dan komedi Solo. Harapannya lagi kondisi bisa stabil lagi,” harap Lutfhi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya