SOLOPOS.COM - Bruno Fernandes (Instagram/@B_Fernandes8)

Solopos.com, MANCHESTER — Manchester United (MU) akhirnya merampungkan saga transfer gelandang Sporting Lisbon, Bruno Fernandes, setelah sempat tarik ulur beberapa bulan terakhir. United sepakat membayar 80 juta euro atau setara Rp1,2 triliun (termasuk bonus) untuk memboyong pemain 25 tahun itu ke Old Trafford.

Sang gelandang gres dikabarkan bakal langsung tampil saat MU menjamu Wolverhampton Wanderers akhir pekan ini. MU telah mengumumkan kehadiran Fernandes sejak Rabu (29/1/2020) malam WIB di laman resminya, manutd.com. Lisbon pun sudah memberi pengumuman bahwa pemain Timnas Portugal itu telah pindah ke United.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Maling Gondol Motor dan HP dari Rumah Warga Gemolong Sragen

Namun Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer, mengonfirmasi proses adminitrasi kepindahan Fernandes belum sepenuhnya rampung. Sang pemain juga belum melakukan tes medis hingga Kamis sore. Solskjaer meyakini tak ada problem dengan transfer Fernandes.

Dia bahkan membuka peluang gelandang anyarnya itu siap menjalani debut pada laga kontra Wolves, Minggu (2/2/2020). “Mari kita tunggu dia meneken kontrak dan menyelesaikan tes medis, tapi Bruno tampak bugar dan siap bermain. Saya pikir kondisinya begitu,” kata Solskjaer seperti dilansir Sportsmole, Kamis.

Istri Kobe Bryant: Kami Hancur, Dia Ayah yang Luar Biasa

Bruno Fernandes diyakini bakal menjadi pembelian berharga bagi United. Dia akan menutup celah besar di lini tengah Setan Merah menyusul cedera Paul Pogba. Kreativias Fernandes bakal memberi nyawa tersendiri bagi permainan MU.

Tak hanya sektor tengah, Solskjaer menyebut Fernandes bisa menjadi solusi ketika lini depan macet mencetak gol. Bersama Sporting, Fernandes sudah mencetak 15 gol dan 14 assist dari 28 laga di semua kompetisi musim ini.

“Saya tahu jika kita membawa Bruno Fernandes melewati garis, kita memiliki seorang anak lelaki di sana yang akan mencetak gol dan menciptakan peluang,” kata Solskjaer.

Banjir Material Merbabu Tutup Akses Jalan 2 Dukuh di Boyolali

Bursa transfer musim dingin Liga Premier selesai pada hari Jumat (31/1/2020) waktu setempat. Namun perburuan pemain MU dikabarkan belum berhenti pada Fernandes. Sedikitnya ada tujuh pemain lain yang dikaitkan dengan MU saat ini. Namun yang paling memungkinkan didapatkan adalah Nathan Bishop serta Jude Bellingham.

Nathan Bishop, 20 tahun, sekarang sedang memperkuat klub Southend United yang berpartisipasi di League One. Sementara Jude Bellingham yang masih berusia 16 tahun masih membela peserta Championship, Birmingham City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya