SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

John Koplo merupakan mahasiswa di universitas di Jogja. Saat kuliah, Kopli mendapat kuliah kewirausahaan. Karena ingin mempraktikan teori yang didapat, Koplo langsung ingin menguji mental bisnisnya. Jon Koplo yang masih berstatus sebagai mahasiswa semester lima pun memberanikan diri menjalani bisnis sampaingan.

Bener juga ya…masa aku uang bulanan di kirim orangtua terus?” batin John Koplo yang kepingin usaha.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

John Koplo pun melihat potensi dan modal yang dimilikinya. Akhirnya koplo memutuskan membuat iklan taksi motor atau ojek kampus, untuk mencari tambahan rezeki dan dipasang di papan pengumuman di kampus-kampus.

Setelah pasang iklan, esoknya Koplo mendapat SMS ke ponselnya. “Mas…tolong ojek dong!, minta bantuan antar saya ke kampus,” bunyi SMS di ponsel Koplo.

Ekspedisi Mudik 2024

Merasa ada rezeki, Jon Koplo langsung  menyalakan motornya dan mendatangi rumah orang yang mau di antar.  “Permisi, bapak yang mau ojek motor saya?” tanya Koplo di depan rumah. “Oh, iya..iya mas tolong antar ke kampus ya!” celetuk Mas Behi.

Akhirnya Koplo pun bonceng penumpang pertamannya sambil ngobrol banyak. “Ngapunten nggih…bapak ngajar di sini dah lama?” tanya Jon Koplo.

Oh..iya. saya dosen di kampus sini sudah sepuluh tahunan lebih dek,” Jawab Mas Behi dengan tenang.

Keesokan harinnya kuliah pun sudah masuk. John Koplo yang statusnya masih mahasiswa seperti biasa juga berangkat kuliah.

Begitu masuk di kelas. Badala..mak Gragap. Koplo kaget bukan kepayang yang jadi dosen adalah Mas Behi penumpang yang diboncengya kemarin.

Begitu Mas Behi meng-absen satu persatu mahasiswannya. Giliran mengabsen koplo. Wajah Koplopun langsung dilihat Mas Behi sambil penasaran.

Lho…kamu kan tukang ojek kemarin? celetuk Mas Behi sambil kaget. ”He…he,,, iya pak! Saya,” jawab Koplo sambil menahan malu.

Wah, pekerjaanku ketahuan! ternyata aku ngojek dosen ku sendiri kemarin,” batin Koplo yang kisinan dengan dosennya.

Ha….ha….ha…jadi tukang ojek kampus to? “ teman-teman koplo pada ketawa. 

Ahmad Baihaqi

Kulonprogo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya