SOLOPOS.COM - Gareth Bale. (Skysports.com)

Solopos.com, MADRID - Gareth Bale diisukan bakal angkat kaki dari Real Madrid pada jendela transfer musim dingin pada Januari 2019 mendatang. Hal itu tak lain karena kebijakan Pelatih Madrid, Zinedine Zidane, yang tidak memberinya cukup kesempatan membuktikan diri di skuat Los Galacticos.

Isu itu semakin deras berembus setelah pemain asal Wales tersebut ditepikan saat Madrid menghadapi Club Brugge pada babak penyisihan grup Liga Champions pekan lalu. Tidak ada yang tahu motivasi Zidane membuat keputusan itu. Padahal, Bale tidak mengalami cedera, perlu istirahat, atau menderita kelelahan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Namun, Bale kemudian dipasang sebagai starter pada lanjutan Liga Spanyol melawan Granada, Sabtu (5/10/2019). Pada laga itu, Bale gagal menunjukkan ketajamannya. Madrid menang 4-2 berkat gol yang diciptakan Karim Benzema, Eden Hazard, Luka Modric, dan James Rodriguez.

Agen Bale, Jonathan Barnett, menurut Media kenamaan Spanyol, AS, pada Selasa (8/10/2019), disebut telah mencari klub baru untuk pelabuhan sang pemain. Meskipun Bale berkeinginan untuk tetap berada di Madrid. Hanya, Bale kebingungan karena klub membuka lebar pintu keluar untuk dirinya.

Pakar sepak bola Spanyol Guillem Balague mengatakan Gareth Bale sedang kecewa. "Gareth Bale sudah muak. Dia tidak bisa melakukan ini lagi. Pada saat dia mulai menonjol, tahu bahwa ketika dia memainkan pertandingan, kebugarannya akan dipertajam, dia tiba-tiba harus menonton pertandingan melawan Brugge di tribune," ungkapnya dilansir dari bleacherreport.com, Rabu (9/10/2019).

"Tidak ada yang tahu kenapa.Dia marah, bingung. Ketika Zidane kembali ke klub, dia memutuskan dia tidak menginginkan Bale, tanpa ada yang menawarkan alasan yang jelas," imbuhnya.

Zidane memang secara terbuka mengungkapkan sejak lama klub ingin menjual Bale. "Klub ini berusaha menjualnya," ujar pria Prancis itu mengonfirmasi setelah Bale tidak tampil dalam pertandingan pramusim melawan Bayern Munich beberapa bulan lalu dilansir dari onefootball.com.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya