SOLOPOS.COM - Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo,menunjukkan data penanganan Covid-19 kepada wartawan seusai rapat evaluasi penanganan Covid-19 di kantornya, Senin (2/11/2020). (Semarangpos.com-Humas Pemprov Jateng)

Solopos.com, SOLO – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, disebut-sebut menjadi kandidat kuat calon presiden di pilpres 2024. Tiga lembaga survei menempatkannya dalam posisi atas tokoh dengan elektabilitas tinggi untuk Pilpres 2024.

Lembaga Indikator Politik Indonesia menempatkan Ganjar di posisi pertama. Dua lembaga survei lainnya, yakni Populi Center dan Center for Political Communication Studies (CPCS) menempatkan Ganjar di posisi teratas kedua dan keempat setelah Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Mengutip suara.com, dalam survei Populi Center yang tidak disebutkan keterangan waktu dan jumlah respondennya, Prabowo meraih 18,3%, diikuti Ganjar Pranowo (9,9%), Anies Baswedan (9,5%), Ustaz Abdul Somad (6,2%). Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, meraih 5,8%.

Wah, Ganjar Pranowo Disebut Potensial Memenangi Pilpres 2024 Asalkan Berpasangan dengan Tokoh Ini

Sementara mantan cawapres Sandiaga Salahudin Uno hanya meraih 4,8%. Selanjutnya ada Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (4,2%), Agus Harimurti Yudhoyono (3,8%), Gatot Nurmantyo (2,4%), dan Khofifah Indar Parawansa (2,2%).

Pada hasil survei yang dilakukan CPCS pada 20-29 Februari 2020 dan dirilis 11 Maret 2020 lalu menempatkan Ganjar di posisi ketiga. Ia masih kalah di bawah Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Dalam dengan jumlah responden 1.200 orang mewakili seluruh provinsi di Indonesia tersebut Prabowo meraih 22,7% suara. Anies Baswedan membayangi (13,8%), disusul Sandiaga Uno (12,1%). Sementara Ganjar Pranowo di urutan keempat (8,5%), Ridwan Kamil (5,8%).

Ganjar Pranowo Tawarkan 76 Peluang Investasi di Jateng, Ada yang di Solo

Tokoh lain yang turut masuk dalam survei adalah Menteri BUMN Erick Thohir (4,1%), Ketua DPR Puan Maharani (3,6 persen), Walikota Surabaya Tri Rismaharini (2,9%), dan Menkopolhukam Mahfud MD (1,6%).

Agus Harimurti Yudhoyono (1,4%), Menko Perekonomian sekaligus ketua umum Golkar Airlangga Hartarto (1,2%), dan Khofifah Indar Parawansa (1,1%).

Ganjar Teratas

Sementara dalam survei Indikator Politik Indonesia pada 24-30 September 2020 dengan sampel responden sebanyak 1.200 orang secara acak menempatkan Ganjar di peringkat teratas. Ia meraup 18,7%.

Blusukan Bareng ke Pasar Klithikan Solo, Ini Saran Ganjar untuk Gibran Jelang Debat Publik

Perolehan Ganjar ini melebihi kandidat lainnya seperti Prabowo (16,8%) dan Anies Baswedan (14,4 %).  Kandidat lain di bawah 10%  ada nama-nama seperti Sandiaga Uno, Ridwan Kamil, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Khofifah Indar Parawansa, Gatot Nurmantyo, Moh. Mahfud MD, Airlangga Hartarto, Puan Maharani, Erick Thohir, Tito Karnavian, Muhaimin Iskandar, dan Budi Gunawan.

Seperti dikutip dari tribunnews.com, Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanudin Muhtadi, mengatakan ganjar selalu menduduki peringkat pertama dalam survei di tiga bulan terakhir . Salah satu faktor yang membuat elektablitasnya tinggi adalah karena kinerjanya mengendalikan Covid-19 dianggap bagus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya