SOLOPOS.COM - Poster Game Splasher. (Istimewa)

Splasher adalah game 2D yang gameplay-nya tak jauh beda dengan game-game di konsol klasik era NES.

Solopos.com, NEW YORK – Game 2D Splasher kabarnya akan hadir di platform gim konsol Playstation 4 (PS4) dan Xbox One. Splasher akan hadir di Amerika Serikat untuk pemilik PS4 pada 26 September, sedangkan di Eropa, gamer PS4 dan Xbox One bisa mencicipinya pada 27 September.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dilansir Vgchartz, Rabu (13/9/2017), Splasher menampilkan seorang karakter yang dibekali kemampuan untuk menembakan cairan berwarna. Warna cairan itu memiliki fungsi yang berbeda-beda. Setiap cairan dapat diandalkan untuk melancarkan perjalanan sang tokoh dalam permainan.

Game juga menantang gamer untuk berpikir cepat serta memadukan setiap warna cairan untuk bisa melewati hambatan. Dalam permainan, terdapat pula fitur Leaderboard, yang mengharuskan gamer cepat sampai menuju titik finish dalam modus Time Attack atau Speedrun.

Konon, ada 22 level yang bisa dijajal oleh gamer. Setiap level tampaknya menampilkan tingkat kesulitan permainan yang berbeda-beda.

Gamer dibekali sebuah cannon yang memberikan kemampuan gameplay seperti menempel di dinding, memantul ke udara serta melempar musuh ke dalam jebakan. Misi Anda ialah mengakhiri proyek-proyek yang kejam dari CEO yang aneh, seorang ilmuwan yang dikenal sebagai “Le Docteur”.

Gamer juga harus menyelamatkan semua teman Splashers.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya