SOLOPOS.COM - Kendaraan melintas di perlintasan sebidang Palang Krapyak, Desa Merbung, Kecamatan Klaten Selatan, Jumat (12/11/2021). Untuk mengurai kemacetan di perlintasan sebidang itu, pemerintah pusat bakal membangun fly over. (Solopos.com/Taufiq Sidik Prakoso)

Solopos.com, KLATEN—Klaten tidak lama lagi bakal dibangun flyover. Menurut rencana, flyover akan dibangun di perlintasan sebidang kereta api Krapyak atau yang dikenal dengan Palang Krapyak, Desa Merbung, Kecamatan Klaten.

Informasi yang dihimpun Solopos.com, flyover Krapyak bakal dikerjakan tahun depan. Saat ini  proyek itu masih dalam tahap penyusunan detail engineering design (DED). Setelah DED rampung, dimungkinkan tahapan memasuki pembebasan lahan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Terkait pembangunan ini,  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten kini telah berkoordinasi dengan PT KAI ihwal kepastian rencana pembangunan flyover. Koordinasi juga dilakukan dengan pemerintah pusat.

Baca Juga: Rp1,2 Triliun UGR Tol Solo-Jogja Dicairkan untuk Warga Klaten

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten, Supriyono, Minggu (16/1/2022), mengusulkan agar titik awal jalan layang tersebut bisa dimulai dari ruas jalan nasional sebelum traffic light Krapyak jika dari arah Polres Klaten. Kalau setelah traffic light, kami perkirakan kondisi arus lalu lintas sama saja.

“Oleh karena itu kami usulkan agar mulainya dari sebelum traffic light sehingga jalur ke Krapyak itu berada di bawah traffic light dan tidak terlalu ramai serta tidak terlalu berisiko. Mudah-mudahan saja permohonan kami disetujui,”? ujarnya.

Pembangunan jalan layang di Palang Krapyak mendesak dilakukan guna mengurai arus lalu lintas terutama di Palang Krapyak. Kondisinya arus lalu lintas di sana crowded dan berbahaya. Seperti kalau mobil berhenti di sana saat palang pintu perlintasan tertutup, dua mobil sudah mengisi separuh badan jalan dan tiga mobil sudah menutup jalan.

Baca Juga: Salut, 20 Napi Ini Bangun Masjid Megah di Dalam Penjara Klaten

Perlintasan sebidang Krapyak menjadi salah satu perlintasan sebidang tersibuk di Klaten. Perlintasan itu berada pada ruas jalan by pass selain perlintasan sebidang lainnya berlokasi tak jauh dari Mapolres Klaten.

Jalan by pass menjadi akses utama kendaraan angkutan barang dan penumpang ketika melintas Klaten.  Palang Krapyak juga menjadi akses warga dari wilayah Kabupaten Klaten sisi selatan ketika menuju pusat kota melintasi Kelurahan Tonggalan, Kecamatan Klaten Tengah atau Desa Tegalyoso, Kecamatan Klaten Selatan.

Bupati Klaten, Sri Mulyani, sebelumnya mengatakan Pemkab mengusulkan agar flyover alias jalan layang dibangun di Palang Krapyak. Pembangunan jalan layang itu dibutuhkan untuk mengantisipasi kemacetan di sepanjang ruas jalan by pass.

Baca Juga: LP IIB Wonogiri Inginkan Kerja Sama Pemkab Perhatikan Eks Napi

Apalagi, setelah perlintasan sebidang di sisi barat Stasiun Klaten ditutup, kemacetan di Palang Krapyak dikhawatirkan kian parah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya