AKSI DELEGASI SINGAPURA PADA FESTIVAL RAMAYANA

AKSI DELEGASI SINGAPURA PADA FESTIVAL RAMAYANA

PromosiJalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Delegasi Singapura menampilkan drama bernuansa budaya China pada pementasan Festival Ramayana di Candi Prambanan, perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, Sabtu (7/9/2013). Festival itu menampilkan berbagai versi cerita Ramayana dari pelbagai negara. Festival itu diikuti delegasi dari 9 negara, yaitu Kamboja, India, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, dan Thailand.

Atraksi delegasi Singapura itu memberikan wawasan baru bagi warga Indonesia yang selama ini lebih mengaitkan epos Ramayana dengan budaya India. Candi Prambanan dipilih sebagai lokasi Festival Ramayana itu karena sangat kental dengan kisah Ramayana  pada relief-reliefnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi