SOLOPOS.COM - Model memeragakan busana rancangan Rory Wardana di Kampung Batik Kauman Solo, Sabtu (28/9/2019), dalam pembukaan Solo City Jazz 2019. (Solopos-Mahardini Nur Afifah)

Solopos.com, SOLO — Desainer Rory Wardana menandai pembukaan pergelaran ke-10 Solo City Jazz 2019 dengan menggelar Fashion on The Street di Kampung Batik Kauman Solo, Sabtu (28/9/2019) siang.

Rory Wardana menampilkan sembilan karya bernuansa pop-etnik dengan mengeksplorasi wastra Nusantara seperti songket dari Palembang sampai Padang, serta tapis Lampung.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Karena ini lokasi fashion show-nya di kampung yang meriah, aku memilih warna mencolok biar tidak tenggelam,” tutur Rory Wardana ketika ditemui di sela-sela acara.

Acara Fashion on The Street diiringi lantunan musik perkusi live dari Piee Cee Project. Pengunjung dan warga setempat turut dihibur aksi panggung sederhana Bonita & Adoy.

Selain di Kampung Batik Kauman Solo, Fashion on The Street juga akan digelar di Kampung Batik Laweyan, Sabtu siang. Rory mempresentasikan sembilan rancangan dengan material tenun dari Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, dan Papua.

Penyelenggara Solo City Jazz (SCJ) 2019 menggarap konsep kolaboratif untuk menandai perjalanan acara tahunan yang kali ini menginjak usia satu dekade. Tema yang diusung adalah Musik yang Mendamaikan dan Mempersatukan.

Puncak hajatan Solo City Jazz (SCJ) 2019 digelar di Taman Balekambang Solo, Minggu (29/9/2019) malam. Sederet bintang tamu yang bakal memeriahkan acara ini antara lain kolaborasi Down For Life bersama Dhea Fandari, Ari Wulu, dan Kurawa Voice.

Ada juga Aditya Ong Jazz Trio bersama Gabby, Kemlaka, Tricotado, dan Bonita & Adoy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya