SOLOPOS.COM - Ed Sheeran (Youtube)

Solopos.com, SOLO-Musikus Inggris Ed Sheeran mengumumkan dirinya positif Covid-19 pada Minggu (24/10/2021). Pria berusia 30 tahun tersebut mengumumkan lewat akun Instagram pribadinya, hanya beberapa hari sebelum tanggal perilisan album terbarunya.

Ed Sheeran dinyatakan positif Covid-19 bertepatan ketika Inggris mengalami lonjakan kasus yang cukup signifikan. Namun tidak dijelaskan lebih lanjut apakah pelantun Shape of You tidak itu sudah vaksinasi atau belum.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebelum Ed Sheeran, musik Inggris lainnya Peter Andre pernah positif Covid-19 pada Januari 2021 lalu. Peter Andre mengungkap dirinya mengalami gejala infeksi tak biasa.

“Catatan singkat untuk memberi tahu Anda bahwa saya dengan sedih dites positif Covid, jadi saya sekarang mengasingkan diri dan mengikuti pedoman pemerintah,” tulis Ed Sheeran di Instagram seperti dikutip dari suara.com, Selasa (26/10/2021).

Baca Juga: Alhamdulillah, Tukul Arwana Sudah Menunjukkan Banyak Kemajuan

Sementara itu, album keempatnya yang sangat dinanti berjudul = (baca: equals) akan diluncurkan pada hari Jumat. Album itu ia garap empat tahun setelah ia mulai merekamnya. Setelah dinyatakan positif Covid-19 Ed Sheeran menjalani isolasi. Kendati begitu ia akan tetap melakukan interview dan pertunjukan dari rumah.

“Itu berarti bahwa saya sekarang tidak dapat melanjutkan dengan komitmen pribadi apa pun untuk saat ini, jadi saya akan melakukan sebanyak mungkin wawancara/pertunjukan yang direncanakan dari rumah saya. Permintaan maaf kepada siapa pun yang telah saya kecewakan.”

Mengutip BBC, kasus harian Covid-19 di Inggris terus meningkat, sekarang melewati 50.000 dan penerimaan di rumah sakit meningkat mendekati 1.000 per hari. Namun demikian jumlah kematian harian sedikit menurun.

Baca Juga: Film Dokumenter Netflix Ini Kupas Sosok Pembunuh Berantai di Korsel

Dalam video yang diunggah di akun Instagram miliknya, beberapa waktu lalu, Peter Andre mengatakan kalau Covid-19 membuatnya selalu mengantuk. Mantan suami Katie Price itu bahkan mengaku hanya ingin tiduran sepanjang hari. “Satu hal bisa saya katakan tentang virus ini. Virus ini membuatmu ingin tidur, tidur dan tidur,” tuturnya.

Sebelumnya, Peter Andre memilih menyembunyikan fakta bahwa dia tertular virus corona. Penyanyi, penulis lagu dan bintang reality TV ini bahkan sempat mengunggah perayaan ulang tahun anaknya yang ketujuh.

Tapi akhirnya Peter Andre mengungkapkannya ke publik. Ayah empat anak ini merasa tidak enak badan beberapa hari lalu tapi tidak curiga kalau gejala itu karena infeksi Covid-19. Selain tidak enak badan, Andre juga merasa sangat kelelahan.

“Dia memutuskan tes untuk memastikan kondisinya karena merasa sangat lemah, dan itu tidak biasa dan dia juga kesulitan bernapas,” kata seorang sumber kepada Daily Mail.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya