SOLOPOS.COM - SMAN 1 Solo tempat ditemukannya 9 nama siluman yang tak pernah tercantum dalam pengumuman PPDB online (kasmaji81.wordpress.com)

Solopos.com, SOLO — Laskar Umat Islam Surakarta (LUIS) yang menemukan 9 nama siluman pada presensi siswa SMAN 1 Solo memastikan akan melaporkan ke Ombudsman RI. Tekad itu menguat seiring semakin kuatnya kecurigaan adanya siswa titipan di SMA yang beralamat di Jl. W. Monginsidi, Solo itu.

“Pekan depan kami akan ke Jogja untuk melaporkan masalah ini ke Ombudsman dan meminta diadakan investigasi,” ujar Pelaksana Humas LUIS, Hendro Sudarsono, saat dihubungi Solopos.com, Jumat (20/9/2013).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Diberitakan Solopos, Jumat, Ombudsman RI Kantor Perwakilan DIY menyatakan kesiapan menginvestigasi dugaan adanya siswa titipan di SMAN 1 Solo. Namun untuk itu harus ada laporan pengaduan.

Menurut Hendro, pernyataan Ombudsman tersebut sejalan dengan harapan LUIS agar masalah di SMA eks RSBI itu diusut tuntas. Kalau perlu, sekolah-sekolah lain juga diinvestigasi.

Hendro menambahkan pihaknya mendapat informasi baru yang semakin menguatkan dugaan siswa titipan itu memang ada. “Saya mendapat informasi dari orang internal Disdikpora [Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga] bahwa ada siswa sekolah itu yang merupakan titipan salah satu pejabat Pemkot,” jelasnya.

Ditanya hari apa pastinya LUIS akan melapor ke Ombudsman, Hendro mengaku belum tahu. Saat ini pihaknya masih disibukkan oleh sejumlah kegiatan. “Yang jelas pekan depan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya