SOLOPOS.COM - Petugas mengangkut puluhan sepeda motor yang ditinggalkan pelaku di arena sabung ayam yang digerebek polisi di Tohudan Karanganyar, Sabtu (28/1/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Arena judi sabung ayam di selatan Soto Sawah Tohudan, Karanganyar digerebek polisi.

Solopos.com, KARANGANYAR — Polres Karanganyar menggerebek arena judi sabung ayam di Kodan, RT 007/RW 004 Tohudan, Colomadu, Karanganyar, Sabtu (28/1/2017) pukul 19.30 WIB. Sebanyak 19 orang ditangkap, namun puluhan orang lainnya di arena judi itu melarikan diri dan meninggalkan kendaraannya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Arena sabung ayam yang digerebek polisi di Tohudan Karanganyar, Sabtu (28/1/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Arena sabung ayam yang digerebek polisi di Tohudan Karanganyar, Sabtu (28/1/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Ekspedisi Mudik 2024

Informasi yang dihimpun Solopos.com, Sabtu malam, saat dilakukan penggerebekan, warga di sekitar lokasi kejadian mendengar suara tembakan. Namun, warga tak mengetahui persis apakah tembakan peringatan ataukah tidak. (Baca: 19 Ditangkap, 43 Motor dan 4 Mobil Disita)

Saat penggerebekan Warga di sekitar lokasi kejadian tidak ada yang berani keluar rumah melihat kejadian itu karena takut. Begitu terdengar suara tembakan, puluhan orang yang berada di pekarangan rumah milik Sriyadi itu lari tunggang langgang meninggalkan kendaraan roda dua dan roda empat di arena judi itu.

Lokasi sabung ayam yang berdekatan dengan kebun penuh belukar membuat mereka mudah untuk melarikan diri. Sebanyak 43 sepeda motor dan empat mobil disita.

Hingga berita ini diturunkan, pukul 21.30 WIB polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Sebanyak sembilan ekor ayam dan satu jenset menjadi barang bukti. Lokasi kejadian juga diberi garis polisi. Polisi masih mencari-cari barang bukti lainnya, berupa catatan-catatan.

Arena sabung ayam yang digerebek polisi di Tohudan Karanganyar, Sabtu (28/1/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Arena sabung ayam yang digerebek polisi di Tohudan Karanganyar, Sabtu (28/1/2017). (Rudi Hartono/JIBI/Solopos)

Sementara puluhan sepeda motor diangkut menggunakan truk. Wakapolres Karanganyar, Kompol Prawoko ketika dimintai konfirmasi mengenai suara tembakan saat penggerebekan mengatakan belum mengetahui persis teknis kronologi penggerebekan itu. Sebanyak 45 personel telah diterjunkan dalam penggerebekan itu.

Lokasi sabung ayam berada di belakang sebuah warung yang merupakan gang buntu dan dikelilingi kebun serta permukiman.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya