SOLOPOS.COM - ilustrasi berdoa. (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Penyakit ain merupakan penyakit yang muncul dari pandangan mata seseorang yang merasa iri dan dengki. Agar dijauhkan dari penyakit ain, umat Islam dianjurkan untuk membaca doa seperti yang diajarkan Nabi Muhammad SAW.

Pandangan penuh kedengkian atau kekaguman tanpa mengingat Allah SWT akan berakibat buruk bagi objek yang dilihat. Penyakit ini dapat menimpa siapa saja lantaran ada seseorang yang memiliki kecemburuan besar dan memandanginya.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Viral! Pria Ini Curi Kutang di Jemuran, Dicium Dulu Baru Diambil

Penyakit ain sudah dikenal sejak zaman Nabi Muhammad SAW seperti yang diriwayatkan Muslim dalam sebuah hadis, Nabi Muhammad SAW bersabda: “Ain itu benar-benar ada. Andaikan ada sesuatu yang bisa mendahului takdir, sungguh ‘ain itu bisa.” (HR. Muslim no. 2188).

Aisyah RA juga pernah diminta Rasulullah SAW agar diruqyah untuk menyembuhkan penyakit ain seperti di Hadis yang diriwayatkan Muslim, Aisyah radhiallahu’anha berkata: “Dahulu Rasulullah Shallallahu’alaihi Wasallam memintaku agar aku diruqiyah untuk menyembuhkan ‘ain” (HR. Muslim no. 2195).

Baca Juga: Viral! Ada Bocah Punya Bulu Lebat di Lengan, Begini Penampakannya

Penyakit ain muncul tidak hanya lewat pandangan mata langsung, namun juga dapat melalui foto atau video seseorang yang kini mudah ditemukan di media sosial. Penyakit ini mengakibatkan gangguan di kehidupan seseorang baik  pada fisik maupun psikologisnya.

Maka dari itu, untuk dijauhkan dari penyebab penyakit ain bisa membaca doa seperti yang dihimpun dari Liputan6, Minggu (28/11/2021):

Doa agar dijauhkan dari sifat dengki

Rabbanaghfirlanaa wa liikhwaninnalladziina sabaquunaa bilimaani wa laa taj’alfii quluubinaa ghilaa lilladziina amanuu rabbannaa innaka raufurrookhiimun.

Artinya: “Ya Allah, ampunilah dosa-dosa kami dan dosa-dosa saudara kami yang telah mendahului kami dengan membawa iman, dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman. Ya Allah, sungguh Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyayang.”

Baca Juga: Jadi Belantik, Ternyata Ini Cita-Cita Mahasiswi Cantik Wonogiri

Doa agar anak dijauhkan dari penyakit ain

Berikut doa yang diajarkan Nabi Muhammad SAW agar anak dijauhkan dari bahaya pandangan jahat seperti yang dihimpun dari NU Online:

Ai‘idzuka bikalimatillahit tammati min kulli syaithanin, wa hammatin, wa min kulii ‘ainin lammah. Allâhumma barik fihi, wa la tadhurrah.

Artinya: Aku menyerahkan perlindunganmu dengan kalimat Allah SWT yang sempurna dari segala gangguan setan, binatang melata/serangga, dan segala pengaruh mata jahat. Tuhanku, turunkan keberkahan-Mu pada anak ini. Jangan izinkan sesuatu membuatnya celaka.

Itulah doa yang dapat dilafalkan setiap orang agar dijauhkan dari penyakit ain atau penyakit akibat pandangan mata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya