Solopos.com, SOLO — Rumah Sakit Jiwa Daerah atau RSJD Solo menggelar kegiatan Dinten Jumat Dodol Lan Ketemuan atau Djuminten Dolan Spektakuler, Rabu (15/6/2022) pagi.

Djuminten Dolan merupakan kegiatan pemberdayaan pasien orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang bertujuan meningkatkan kemandirian kesehatan ODGJ dan ketahanan ekonomi pasien.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Kisah Pasien RSJD Solo Mampu Berdikari Hingga Biayai Kuliah Sang Adik

Ekspedisi Mudik 2024

Program ini diikuti khususnya oleh pasien rawat jalan. Para pasien yang telah selesai masa rawat inapnya diajak berjualan berbagai produk makanan seperti nasi goreng, risol mayo, martabak, pastel, bakso goreng, pakaian, dan merchandise hasil produksi mereka.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, dan Mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo tampak hadir di acara tersebut.

Dalam kunjungannya, Ganjar juga sempat mengobrol dengan Nur, salah satu pasien RSJD Solo yang menjadi peserta Djuminten Dolan. Nur berjualan bakso kuah dan bakso bakar.

Baca Juga: Wah, Pasien RSJD Solo Dilatih Mandiri dengan Jualan Produk

Ganjar berharap Djuminten Dolan RSJD Solo bisa berkembang lebih baik lagi. Harapan tersebut tentunya harus didukung pelatihan, praktik, dan penyediaan fasilitas bagi pasien. Ia mempersilakan para tenaga RSJD Solo untuk berkomunikasi dan berkoordinasi baik dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Solo ataupun Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya