SOLOPOS.COM - Djujuk Juwariyah (wikipedia)

Djujuk “Srimulat” meninggal dunia Jumat (6/2/2015) sekitar pukul 15.00 WIB. Ucapan belasungkawa terus mengalir di media sosial.

Solopos.com, SOLO – Pelawak legendaris Srimulat, Djujuk Juwariyah, meninggal dunia di RSUP dr. Sardjito, Jogja, Jumat (6/2/2015), sekitar pukul 15.00 WIB. Keluarga menuturkan Djujuk meninggal akibat penyakit kanker usus.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Ibu kanker usus sudah stadium 4,” kata Koko, salah satu anggota keluarga Djujuk saat dihubungi Solopos.com, Jumat sore.

Kabar meninggalnya Djujuk menyebar begitu cepat di media sosial. Beragam ucapan duka dan belasungkawa terus mengalir dari pengguna media sosial dan Internet (netizen).

“Selamat jalan Bu. Candamu akan terkenang. Djujuk Srimulat Meninggal di RS Sardjito Yogya,” kicau buzzer Twitter, Ulin Yusron.

 “Selamat berpulang, seniman besar Solo, Djujuk Djuariah. Terima kasih untuk eksistensi Srimulat dan guyonan yang tak lekang dimakan zaman,” kata Comic Solo, Barcelona Bryan lewat akun @barcelonabryan.

“RIP. Legend,” kata mantan artis cilik, Joshua Suherman di akun @jojosuherman.

“Telah berpulang guru dan senior kami Djujuk Djuwariah (srimulat) di RS sardjito Jogjakarta. maturnuwun pelajarannya selama ini ya buk :’)” kicau akun grup lawak Pecas Ndahe, @pecasNdahe_Solo.

“Bru dpt kabar senior srimulat, djujuk djuariah meninggal krn sakit. smoga amal ibadah beliau diterima sisi tuhan yme,” @Jonapras.

 “Satu lagi legenda Srimulat wafat, Bu Djujuk Juwariyah berpulang di RSUP dr. Sardjito. Semoga kebahagiaan yg beliau tularkan selalu dikenang,” ungkap @RagilSempronk.

Djujuk meninggal di usia 67 tahun. Jenazah masih berada di RSUP dr. Sardjito. Keluarga almarhum baru akan memulangkan Djujuk usai menggelar rapat keluarga.

Rencananya Dujuk akan dikebumikan di Solo. Jenazah akan dibawa di rumah duka Jl. Srigunting no. 5 Manahan, Solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya