SOLOPOS.COM - Djujuk Juwariyah (wikipedia)

Kabar duka menghampiri Srimulat. Grup lawak legendaris ini kembali kehilangan salah satu pelawaknya, Djujuk Juwariyah.

Solopos.com, SOLO – Pelawak legendaris Srimulat, Djujuk Juwariyah, meninggal dunia di RSUP dr. Sardjito, Jogja, Jumat (6/2/2015), sekitar pukul 15.00 WIB. Keluarga menuturkan Djujuk meninggal akibat penyakit kanker usus.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Ibu kanker usus sudah stadium 4,” kata Koko, salah satu anggota keluarga Djujuk saat dihubungi Solopos.com, Jumat sore.

Menurut pengakuan Koko, kanker usus Djujuk sudah diderita sejak lama, namun baru didiagnosa beberapa bulan terakhir. Djujuk sempat menjalani pengobatan di sejumlah rumah sakit di Solo hingga Singapura.

Beberapa hari sebelum meninggal, Koko mengaku Djujuk tak nafsu makan. Kondisinya juga terlihat lemah.

Djujuk meninggal dua hari sebelum dikunjungi keluarga besar Srimulat. Koko menceritakan selamat dirawat di RSUP dr. Sardjito, belum ada satu personel Srimulat yang menjenguk.

Kabar terakhir, jenazah masih berada di RS Dr. Sardjito. Keluarga almarhum baru akan memulangkan Djujuk usai menggelar rapat keluarga.

Rencananya Dujuk akan dikebumikan di Solo. Jenazah akan dibawa di rumah duka Jl. Srigunting no. 5 Manahan, Solo.

Djujuk meninggal di usia 67 tahun.

Pelawak kelahiran Solo, 20 Maret 1947 ini dikenal identik dengan grup lawak Srimulat. Jujuk diperistri oleh Teguh Slamet Rahardjo pada 1970 beberapa tahun setelah istri pertamanya, R.A. Srimulat meninggal dunia.

Sejak saat itulah Djujuk mendampingi suaminya mengurusi grup lawak yang jumlah anggota-nya sangat banyak tersebut.

Setelah suaminya wafat, ia sempat menikah kembali dengan pria yang berusia lebih muda akan tetapi akhirnya bercerai pada tahun 2003.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya