SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo menunaikan Salat Idulfitri 1433 Hijriah di halaman Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Senin (2/5/2022). (Antara)

Solopos.com, JOGJA — Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana menunaikan Salat Idulfitri 1433 Hijriah di halaman Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, Senin (2/5/2022).

Salat Idulfitri diselenggarakan secara terbatas dan diikuti oleh perangkat kepresidenan, Pasukan Pengamanan Presiden, dan keluarga pegawai Istana Yogyakarta, demikian keterangan resmi Biro Pers Sekretariat Presiden, Senin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Presiden Jokowi dan Ibu Iriana sekitar pukul 06.28 WIB tampak keluar dari Gedung Agung menuju halaman depan ditemani putra bungsu mereka, Kaesang Pangarep.

Presiden menempati saf terdepan, sedangkan Ibu Iriana beranjak ke tempat yang telah ditentukan bagi jamaah perempuan di sisi kiri.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama D.I. Yogyakarta Masmin Afif bertindak sebagai imam sekaligus khatib dalam Salat Id yang dimulai tepat pukul 06.35 WIB.

Baca Juga: Ini Imam & Khatib Salat Id yang Akan Diikuti Presiden Jokowi di Jogja

Bertindak sebagai bilal rangkaian Salat Id di halaman Gedung Agung adalah Abdul Rosyid, salah seorang pengurus Masjid Darussalam Istana Yogyakarta.

Selepas shalat, Masmin Afif menyampaikan khotbah bertema “Solidaritas Sosial di Masa Pandemi”.

Ia mengatakan bahwa Idulfitri menjadi momentum emas untuk memperkuat solidaritas kemanusiaan umat dengan saling peduli, berbagi dan menghargai, saling merajut silaturahim, menyapa dan memaafkan, serta mengaktulisasi nilai-nilai fitrah dalam perbuatan nyata dan perilaku mulia.

Baca Juga: Di Hari Buruh Internasional, Presiden Jokowi Tulis Pesan Menyentuh Ini

“Semoga momentum Idulfitri juga benar-benar mampu mengantarkan tatanan kehidupan masyarakat dan bangsa Indonesia yang berlandaskan nilai-nilai agama, akhlak mulia, kebersamaan dan kasih sayang, dan terus saling peduli di tengah pandemi demi terciptanya tatanan masyarakat yang berharkat dan bermartabat, sejahtera dan berkeadaban, di bawah naungan rida, magfirah, dan kasih sayang Allah SWT,” ujar dia.

Selesai menunaikan Salat Id, sekitar pukul 07.00 WIB, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana kembali ke Gedung Agung. Sambil berjalan, Presiden menyempatkan menyapa jamaah di beberapa saf depan.

Turut mengikuti Salat Idulfitri di tempat tersebut, antara lain Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti, dan Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Afianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya