SOLOPOS.COM - Poster Petani Organik Milenial. (Istimewa)

Solopos.com, SALATIGA — Fakultas Pertanian dan Bisnis (FPB) Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) mengundang mahasiswa dari berbagai daerah untuk mengikuti kegiatan Kredensial Mikro Mahasiswa Indonesia, berupa Pelatihan Pertanian Organik bagi Petani Milenial atau KMMI-POM.

Kegiatan ini akan dilaksanakan dalam bentuk pelatihan atau kuliah sebanyak 16 kali pertemuan, yang dilakukan secara daring menggunakan Zoom Meeting.

Dr. Ir. Lasmono Tri Sunaryanto, M.Sc., dosen sekaligus ketua panitia kegiatan menuturkan pelatihan organik bagi petani milenial ini akan diadakan mulai akhir Juli sampai akhir September 2021.

“Kami membuka pendaftaran untuk 400 mahasiswa. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa peserta kegiatan ini akan mendapatkan subsidi empat ratus ribu rupiah per orang untuk pembelian kuota Internet. Nantinya peserta akan dilatih oleh dosen FPB UKSW dan juga para praktisi pertanian organik yang ahli di bidangnya,” kata Lasmono Tri Sunaryanto dalam pesan singkat yang dikirimkannya, Rabu (14/7/2021).

Baca Juga: Canggih! UKSW Kembangkan Teknologi Pembelajaran AVR, Perusahaan Silicon Valley Digandeng

Praktisi yang dimaksud adalah Sofyan Adi Cahyono, S.P., pemilik Sayur Organik Merbabu (SOM), Dr. (HC). Ir. Gunung Sutopo, MS. pemilik Kebun Buah Naga Sabila Farm dan H. Mustofa pendiri Paguyuban Petani Organik Al-Barokah.

Menuju Petani Sukses

Fakultas Pertanian dan Bisnis UKSW
Fakultas Pertanian dan Bisnis UKSW. (Istimewa)

Lebih lanjut disampaikan ketua panitia, FPB UKSW memperoleh kesempatan untuk menyelenggarakan KMMI dalam bentuk pelatihan pertanian organik bagi milenial dengan tujuan untuk mempersiapkan para milenial menjadi petani organik yang sukses. KMMI-POM merupakan program Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi dalam rangka implementasi kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan menyiapkan mahasiswa untuk menghadapi Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI).

Baca Juga: Prodi Magister Akuntansi UKSW Raih Akreditasi Unggul, Top!

“Dengan pelaksanaan program KMMI ini maka FPB UKSW siap untuk turut serta mendukung dan menerapkan program MBKM dan berkomitmen untuk mempersiapkan mahasiswa dalam menghadapi Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI),” imbuh Lasmono.

Pendaftaran petani organik milenial dapat dilakukan melalui link: https://kmmi.kemdikbud.go.id/mhs/ dan dibuka hingga 23 Juli 2021. Untuk info selengkapnya kegiatan ini, dapat menghubungi nomor 082137279318 (Damara).

Rekomendasi
Berita Lainnya