SOLOPOS.COM - Foto bocah dan selembar surat yang menyatakan bahwa dia ditelantarkan orang tuanya di Pelalawan, Riau gara-gara terlalu bandel. (Twitter-@cursedwibu)

Solopos.com, PEKANBARU — Foto seorang bocah laki-laki yang diduga dibuang oleh orang tuanya lantaran terlalu bandel, baru-baru ini, beredar di jagad maya. Bocah tersebut ditemukan bersama selembar surat.

Potret bocah dan sepucuk surat itu dibagikan oleh salah satu pengguna Twitter @cursedwibu pada, Minggu (27/9/2020). Kejadian nahas itu diketahui terjadi di Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Promosi Cerita Penjual Ayam Kampung di Pati Terbantu Kredit Cepat dari Agen BRILink

Dari foto viral tersebut, si bocah laki-laki itu terlihat mengenakan jaket berwarna merah marun. Terlihat dari raut mukanya, bocah tersebut tampak sangat sedih. Sedangkan di sisi wajah sebelah kiri terdapat luka yang diduga akibat dianiaya kedua orang tuanya.

Daebak! Dynamite BTS Kembali Puncaki Tangga Lagu HOT 100 di Billboard

Berdasarkan informasi yang dihimpun Madiunpos.com—grup Solopos.com, berdasarkan keterangan korban mengaku dianiaya kedua orang tuanya di bagian kuku tangan dan kepala korban. “Kuku korban dicabut pakai tang, dan rambutnya juga dicabut paksa dari keterangan korban,” ungkap Kapolsek Kompol Ahmad.

Ketika ditemukan oleh warga, anak tersebut disertai dengan sebuah surat yang diduga dari orang tuanya. Isi surat tersebut menjelaskan bahwa alasan bocah tersebut dibuang lantaran terlalu nakal. “Nak, maaf mamak [ibu] ya? Terpaksa saya tinggal kan kamu di jalan, krn saya tidak sanggup melihat kamu menderita atau tersiksa karna ke bandelan mu, setiap hari kamu bikin masalah. Maafin mama nak. jaga dirimu baik-baik, ya,”

Setelah di unggah di media sosial netizen sontak langsung membanjiri kolom komentar dari postingan tersebut. Hingga berita ini ditulis unggahan tersebut telah disukai sebanyak 47.600 kali dan mendapat di-retweet 12.800. 

Dokter NU Publikasikan Penyintas Covid-19 Bisa Terinfeksi Lagi, Apa Motifnya?

Paur Humas Polres Pelalawan Iptu Edy Haryanto mengatakan bahwa benar ada kejadian penemuan seorang anak dengan ciri-ciri yang sama seperti di foto yang beredar tersebut. Ia juga mengungkapkan bahwa pihaknya mengetahui adanya kejadian tersebut setelah foto tersebut viral. “Kita juga sudah tahu kejadian ini viral di medsos [media sosial],” ujar Edy saat, Selasa (29/9/2020).

Baru 8 Tahun

 

View this post on Instagram

 

Viralnya cerita seorang anak dengan wajah penuh luka serta sepucuk surat menyatakan sang anak dibuang orang tuanya, ternyata memunculkan fakta baru. . Anak di bawah umur tersebut mengalami kekerasan fisik dilakukan ayahnya sendiri. . Kini pelaku, ayahnya, sedang menjalani pemeriksaan di Mapolsek Pangkalan Kuras, Pelalawan, Senin (28/9/2020). . "Korban anak di bawah umur, sementara dianiaya oleh orang tua korban," ungkap Kapolsek Pangkalan Kuras, Kompol Ahmad. . Dari tubuh korban terdapat luka bekas kekerasan di bagian kuku tangan dan bagian kepala korban. . "Kuku korban dicabut pakai tang, dan rambutnya juga dicabut paksa dari keterangan korban," ungkap Kapolsek Kompol Ahmad. . Sebelumnya, viral cerita sang anak ditinggalkan di jalan disertai sepucuk surat dari orangtuanya. . Mamak si anak menuliskan secarik kertas bertuliskan tangan telah membuangnya di jalan. Berikut isi tulisan tangan tersebut: . Nak, maaf mamak y? . Terpaksa saya tinggal kan kamu di jalan, krn saya tidak sanggup melihat kamu menderita atau tersiksa karna kebandelan mu, setiap hari kamu bikin masalah. . Maafin mama nak. . jaga dirimu baik-baik, ya. . Artikel: Kumparan

A post shared by OFFICIAL MAKASSAR INFO (@makassar_iinfo) on

Dia menjelaskan usia bocah itu delapan tahun. Namun, pihaknya masih belum bisa mengonfirmasi nama dari anak tersebut. “Mereka ini tinggal di komplek perusahaan. Kalau keterangan dari orang tuanya, katanya anak ini nakal umurnya delapan tahun. Katanya anaknya juga sering mencuri seperti itu,” ungkapnya.

Saat dimintai keterangan terkait adanya dugaan penganiayaan dan penelantaran anak di bawah umur, Edy mengaku bahwa Unit Reskrim Polsek Pangkalan Kuras masih melakukan pendalaman.

Video Pengendara Motor Trail Sentuh Wanita Berkemban Viral, Netizen Jengkel

“Memang ada indikasi anak itu mengalami kekerasan. Tapi, latar belakangnya apa masih didalami kenapa terjadi seperti ini. Kita belum bisa berspekulasi karena medsos [media sosial] kan belum tentu benar. Jadi kita harus mencari kebenarannya,” tegas Edy.

Edy menyebut kasus ini dalam proses penyelidikan. Bahkan kedua orang tua beserta pihak yang terkait dengan korban juga telah dipanggil untuk melakukan pemeriksaan di kantor polisi setempat guna mengetahui kebenaran foto viral tersebut.

“Hari ini kedua orang tuanya, pihak keluarga, ketua RT/RW, dan semua yang terkait dipanggil untuk diperiksa oleh Polsek Pangkalan Kuras,” jelas Edy.

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya