SOLOPOS.COM - Adik Sara Wijayanto yang memiliki kemampuan supranatural, Wisnu Hardana. (Instagram—diarymisterisara)

Solopos.com, JOGJA — Sosok noni Belanda yang kerap terlihat di salah satu vila di Kaliurang, Kota Jogja, Daerah Istimewa Yogyakarta membuat kakak beradik Sara Wijayanto dan Wisnu Hargada penasaran. Sara dan Wisnu pun sempat mengejar sosok tak kasat mata di vila angker Jogja tersebut.

Wisnu memiliki kemampuan yang sama spesialnya dengan sang kakak. Bukan hanya mampu melihat sosok tak kasat mata, ia juga pintar melukis. Hal itu memudahkan Sara untuk menunjukkan wujud hantu yang bisa mereka lihat dalam penelusuran alam gaib yang dilakukan.

Promosi Jaga Keandalan Transaksi Nasabah, BRI Raih ISO 2230:2019 BCMS

Keseruan Wisnu saat melihat si noni Belanda itu diabadikan Sara melalui sebuah vlog bertajuk DMS Special JOGJA pt.4 – (Penelusuran). Tidak hanya bersama Wisnu, Sara juga mengajak sang suami alias Wisnu Aditya yang juga seorang pesulap.

Warga Grobogan Meninggal di Pos Kamling Ditangani Pakai Protokol Covid-19

Mereka langsung menelusuri lantai kedua vila tersebut. Pasalnya, menurut Sara dan Wisnu area lantai kedua memiliki energi yang kuat.

Saat asyik bercerita, tim Sara mendengar suara benda terjatuh. Setelah ditelusuri, tidak jauh dari posisi para kameramen, ada potongan besi di lantai seperti dilempar orang. Jika dari bentuknya, tidak ada kusen pintu atau barang yang cocok dengan ukuran besi tersebut.

Kru Nyaris Jatuh

Baru saja ingin melanjutkan sesi bercerita, salah satu kru kameramen tiba-tiba hampir terjatuh. Sara dan Wisnu pun penasaran dan langsung menanyai kru yang bernama Dika itu. "Rasanya kayak didorong dari kanan," cerita Dika.

Kue Lekker Paimo Melegenda di Semarang Meski Hanya Jajanan Kaki Lima

Tiba-tiba Wisnu melihat sosok perempuan yang ia percaya adalah sosok noni Belanda penghuni vila angker Jogja itu. "Ada yang bilang banyak yang suka lihat noni. Dia kayak bule, terus kayak madam waktu kita ke Kota Tua, dan sosoknya itu kalau aku lihat kayak ibu-ibu tegas dan aku [yang] melihat jadi terintimidasi," ungkap Wisnu.

Mendengar hal itu, Sara mengajak sang adik untuk mengejar sosok noni tersebut. Sosok noni itu berada di area balkon lantai kedua vila. Wisnu langsung menggambar sosok tersebut di buku sketsa miliknya.

Di tengah kegiatan Wisnu menggambar, sang kakak tiba-tiba kerasukan sosok noni Belanda. Tatapan matanya berubah dan mengarah ke lukisan milik Wisnu.

Garis Nasib Sara Wijayanto Sama dengan Hantu Rumah Angker Jogja

Sayangnya , sosok yang merasuki Sara tidak berbicara sepatah kata pun. "Aduh gue enggak bisa bahasa Belanda. Dia dulu tinggal di sini dan sosok ini enggak jahat tapi keras, tapi kok aku juga melihat ada sekolah ya?" ungkapnya ke sang adik seperti yang terpantau Semarangpos.com, Kamis (14/5/2020).

Kru Tertawa Aneh

Saat Wisnu bertanya soal tahun berapa Sara melihat kejadian tersebut, artis berkemampuan indigo itu tidak bisa menjawab. "Aku enggak tahu ya Nu, tapi kalau dilihat dari seragam sekolah anak-anak kayaknya lama banget," cerita Sara.

Saat menjelaskan sosok noni Belanda itu, Sara, Demian, dan Wisnu melihat salah satu kru bernama Rian tertawa aneh. "Sumpah gue lihat lu ketawa, kenapa memangnya?" tanya Sara penasaran.

Warga Wonosobo Pencuri Sapi Pekalongan Ditangkap di Salatiga

Mendengar hal itu, kru bernama Rian itu langsung kaget. Padahal, ia sama sekali tidak tertawa sedikit pun.

Rian bercerita jika dirinya mendengar suara perempuan dan ingin memberitahu ke kru yang lain. Namun sayang sekali, kru yang lain tidak mendengar ucapan Rian.

"Gue enggak ketawa, tadi cuma lihat ke arah sana terus bilang ke Andre kalau ada suara cewek tapi si Andre enggak dengar. Tapi gue enggak ketawa orang gue lihat ke sana," jelas Rian.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya