SOLOPOS.COM - Karen Idol menangis histeris di pemakaman anaknya. (Suara.com)

Solopos.com, JAKARTA — Penyanyi yang merupakan jebolan ajang Indonesian Idol, Karen Pooroe, akan melapor ke polisi terkait kematian anaknya, Zefania Carina. Ia curiga ada kejanggalan pada kematian anaknya.

Anak Karen Idol meninggal dunia setelah terjatuh dari lantai keenam apartemen di Jalan RS Fatmawati, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan (Jaksel), Jumat (7/2/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sempat Ditangkap, Perekam Video Tumpukan Mayat Korban Virus Corona Dibebaskan

Karen mengaku akan segera melapor ke Mapolres Metro Jakarta Selatan paling lambat Senin (10/2/2020). “Secepat mungkin. Bisa malam ini [Minggu], bisa besok [Senin], maksimal besok kita buat laporan itu,” kata tim kuasa hukum Karen Pooroe, Acong Latief, di Mapolres Metro Jakarta Selatan, seperti dikutip Suara.com Minggu (9/2/2020).

Acong menerangkan laporan itu dibuat lantaran kematian Zefania Carina dinilai tak wajar. Bahkan suami Karen, Arya Satria Claproth, dipastikan akan diperiksa setelah pihaknya berkonsultasi kepada kepolisian tentang kecurigaan mereka.

Dampak Virus Corona, Masker Di Batam Diborong Warga Singapura

“Ada kejanggalan dari kematian anaknya Karen ini. Sehingga kita barusan diskusi dengan yang piket [polisi] dan beberapa dari pimpinan kepolisian, langkah yang diambil adalah melaporkan siapa pun yang ada di sana termasuk suami Karen [Arya Satria] dan saudara Arya,” terangnya.

Jalur hukum dianggap satu-satunya cara untuk mengungkap kematian Zefania Carina. “Kita akan mengambil langkah itu, karena itu sangat tidak masuk akal,” ucap Acong Latief.

Peserta Tes CPNS Bawa Jimat Dibalut Perban, Cerdik Juga Ya?

Karen Idol dan suaminya, Arya Satria, saat ini sudah tak lagi tinggal bersama lantaran dalam proses cerai. Sedangkan anaknya si kecil sudah beberapa bulan ini tinggal bersama Arya.

Karen Idol menuding anaknya dibawa kabur oleh Arya. Mengaku dipersulit Arya untuk bertemu anak, Karen Idol sempat minta bantuan Komnas Perlindungan Anak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya