SOLOPOS.COM - Ilustrasi logo Copa Amerika 2015 (Dok)

Copa Amerika 2015 antara Argentina Vs Paraguay berakhir imbang.

Solopos.com, LA SERENA — Skor akhir Argentina vs Paraguay 2-2 dalam laga Copa Amerika 2015 tang dilangsungkan Minggu (14/6/2015) dini hari. Sempat unggul dua gol, Argentina akhirnya harus puas bermain imbang dengan Paraguay dengan skor akhir 2-2, Minggu (14/6) dinihari WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sebagaimana dikutip Detik, melakoni laga Grup B di Estadio La Portada, Sergio Aguero dan penalti Lionel Messi membawa Albiceleste unggul 2-0 di paruh pertama. Namun, usai turun minum Nelson Valdez memperkecil skor sebelum Lucas Barrios memastikan hasil seri lewat golnya di menit-menit akhir.

Dengan hasil ini, Argentina duduk di posisi kedua klasemen sementara grup dengan nilai satu, tertingga dua poin dari Uruguay usai mengalahkan Jamaika 1-0 di laga sebelumnya. Paraguay ketiga dengan nilai satu di atas Jamaika, yang belum memperoleh nilai.

Di pertandingan berikutnya, Argentina akan melawan Uruguay pada Rabu (17/6).

Jalannya Pertandingan

Argentina langsung menekan sejak awal. Crossing Di Maria tiba di kotak penalti dan disongsong oleh Nicolas Otamendi. Akan tetapi, sundulan Otamendi masih melebar.

Peluang berbahaya lain diciptakan Argentina. Marcos Rojo mengirim umpan silang mendatar yang jatuh di kaki Javier Mascherano untuk diteruskan dengan sepakan ke arah gawang. Tapi bola mengenai kaki Messi sehingga berubah arah dan melenceng tipis dari gawang.

Kebuntuan Argentina akhirnya terpecah di menit ke-29. Setelah Messi kehilangan bola, lini belakang Paraguay melakukan back pass tapi bola bergulir terlalu pelan sehingga bisa disambar Aguero. Striker Manchester City itu mengecoh kiper Anthony Silva yang sudah terlanjut meninggalkan sarangnya untuk menceploskan bola ke gawang.

Hanya berselang tujuh menit, Argentina sudah unggul 2-0 atas Paraguay. Messi menggandakan skor Argentina lewat tendangan penalti yang diberikan wasit menyusul pelanggaran terhadap Angel Di Maria.

Di babak kedua, Paraguay mengawali perlawanannya. Diawali dari bola rebound tembakan Roque Santa Cruz, Valdez mencetak gol spektakuler dari jarak jauh di menit ke-60. Paraguay memperkecil skor 1-2.

Messi melewatkan sebuah peluang emas untuk memperlebar jarak. Pergerakan di kotak diakhiri dengan umpan terobosan yang diterima Messi di depan gawang. Setelah melewati kiper, sepakan Messi dari sudut sempit justru melebar.

Jual-beli serangan dilakoni kedua tim. Tapi Paraguay baru dapat mencetak gol penyama di menit ke-90. Argentina kurang sempurna dalam mengamankan tendangan bebas, bola disundul seorang pemain sebelum jatuh ke kaki Lucas Barrios yang meneruskannya dengan tembakan mendatar yang menembus gawang Sergio Romero. Argentina 2, Paraguay 2.

Di masa injury time, Argentina membuang peluang emas lain. Di Maria melepaskan umpan silang apik tapi Carlos Tevez kurang cepat saat menyundul bola sehingga hasilnya melebar.

Susunan Pemain

ARGENTINA: Romero, Garay, Roncaglia, Rojo, Otamendi, Mascherano, Banega (Biglia 80′), Pastore (Tevez 75′), Di Maria, Messi, Aguero (Higuain 76′)

PARAGUAY: Silva,Caceres, Aguilar, Samudio, Paulo, Bobadilla (Benitez 66′), Ortiz (Gonzalez 45′), Caceres, Valdez, Ortigoza, Santa Cruz (Barrios 79′)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya