SOLOPOS.COM - Ilustrasi logo Copa Amerika 2015 (Dok)

Copa Amerika 2015 memasuki babak perempatfinal.

Solopos.com, VINA DEL MAR — Prediksi skor Argentina vs Kolombia menjadi perbincangan para pencinta sepak bola di laga perempatfinal Copa Amerika 2015. Argentina vs Kolombia digelar Sabtu (27/6/2015) pukul 06.30 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pertandingan Argentina vs Kolombia disiarkan langsung oleh Kompas TV. Argentina dijagokan memenangkan laga perempa tfinal Copa Amerika 2015 dengan skor 2-1.

Sebagaimana laporan Kantor Berita Antara, Argentina vs Kolombia keduanya merupakan peringkat teratas FIFA. Kolombia tiba-tiba mampu menampilkan gaya permainan ofensif yang membuat repot Brasil pada laga Copa Amerika 2015 sebelumnya, dan kini lawan selanjutnya Argentina.

 

Kolombia di bawah asuhan pelatih asal Argentina, Jose Pekerman mengandalkan Jeison Murillo di lini pertahanan, sementara di lini depan ada pemain bintang, yakni Radamel Falcao dan James Rodriguez.

Sementara Argentina memiliki superstar Lionel Messi yang telah mengemas 58 gol bagi Barcelona musim lalu. Pemain berjuluk La Pulga ini punya segudang kreativitas dan motivasi mencetak gol. Kehebatan dan kepiawaian pemain ini lantas mencuri predikat sebagai “pemain bola dari planet lain”.

Argentina bukan tanpa masalah. Produktivitas tim asuhan pelatih Gerardo “Tata” Martino banyak menuai tanda tanya. Messi dan kawan-kawan baru mengoleksi empat gol dalam tiga pertandingan.

Baik La Albiceleste (Tim Putih Biru Langit) maupun Los Cafeteros (Si Petani Kopi) sama-sama mengandalkan permainan terbuka. Argentina tampil sebagai tim yang lemah dalam melakukan interseps, tetapi kuat dalam penguasaan bola.

Daya ofensif Argentina ditunjukkan shots on goal yang mencapai 16,7 per satu laga. Tentu, lini pertahanan Kolombia yang meraih predikat sebagai terkuat selama turnamen ini berlangsung bakal menghadapi ujian.

Argentina mengukuhkan diri sebagai tim favorit dalam turnamen ini, sementara Kolombia terus membenahi diri. Radamel Falcao bersama dengan James Rodriguez akan bahu membahu meneror pertahanan Argentina.

Prakiraan susunan pemain:

* Argentina (4-3-3):
Romero (penjaga gawang), Rojo, Otamendi, Garay, Zabaleta, Biglia, Mascherano, Pastore, Di Maria, Aguero, Messi
Pemain cadangan:
Guzman, Marchesin, Pereyra, Tevez, Lamela, Gago, Lavezzi, Roncaglia, Banega, Demichelis, Higuain

* Kolombia (4-4-2):
Ospina (penjaga gawang), Arias, Zapata, Murillo, Armero, Cuadrado, Meija, Zuniga, James, Falcao, Gutierrez
Pemain cadangan:
Vargas, Bonila, Ibarbo, Martinez, Cardona, Franco, Andrade, Valdes, Muriel
Absen: Bacca, Snachez (skorsing), Valencia (cedera)

Data dan fakta (Opta facts):
* Kolombia punya kemampuan mumpuni dalam melakukan crossing dan melepas umpan jitu dari sepak pojok.
* Argentina unggul dalam penguasaan bola dengan capaian 70,31 persen selama mengikuti fase grup.
* Kolombia minim dalam produktivitas gol selama mengikuti babak kuarterfinal di babak penyisihan grup.
* Argentina hanya kalah dua kali dalam 11 pertemuan melawan Kolombia di ajang Copa America (tujuh kali menang, tiga kali imbang).
* Argentina telah menjalani tujuh laga tanpa mengalami kekalahan di Copa America (tiga kali menang, empat kali imbang)
* Cafeteros hanya memasukkan satu gol dari empat laga terakhir Copa America.
* Aguero, menjadi pencetak gol terbanyak Argentina dalam Copa America 2011 dengan mengemas tiga gol.
* Argentina menjadi tim yang paling banyak melepas tembakan tepat sasaran di Copa America 2015 (18 tembakan).
* Kolombia bersama dengan Ekuador menjadi tim yang laping banyak melepas umpan tarik (70), termasuk dari sepak pojok.
Head To Head:
07/06/2013 Argentina 0 – 0 Kolombia
15/11/2011 Kolombia 1 – 2 Argentina
07/07/2011 Argentina 0 – 0 Kolombia
06/06/2009 Argentina 1 – 0 Kolombia
21/11/2007 Kolombia 2 – 1 Argentina

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya