SOLOPOS.COM - Pemain Brasil R Firmino (11) dkk rayakan gol ke gawang Venezuela. JIBI/Rtr/David Mercado

Copa America 2015 babak penyisihan grup antara Brasil vs Venezuela berakhir dengan kemenangan tim Samba dengan skor 2-1.

Solopos.com, SANTIAGO — Brasil memenangi laga babak Penyisihan Grup C Copa America 2015 melawan Venezuela dengan skor 2-1 di Estadio Monumental David Arellano, Santiago, Chile, Senin (22/6/2015) pagi WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Di babak pertama Brasil unggul lewat gol cepat Thiago Silva yang memanfaatkan sepak pojok pada menit ke-8. Di babak kedua, Roberto Flimino menggandakan keunggulan Brasil. Satu-satunya gol Venezuela dijebloskan oleh Nicolas Fedor menjelang babak kedua berakhir.

Gol pertama Brasil nerawal dari Robinho yang melepaskan sepak pojok ke dalam kotak penalti mendapati Silva yang berlari menyambut bola dengan tendangan sentuhan pertama demi menaklukkan penjaga gawang Alain Baroja.

Saat melakukan selebrasi, Silva mengarahkan telunjuknya ke arah tribun tempat Neymar, megabintang Brasil yang tak bisa tampil akibat hukuman larangan tanding.

Kemenangan ini sekaligus membawa Brasil memperoleh tiga poin yang menempatkannya menjadi juara Grup C dan melangkah ke perempat final bersama Peru dan Kolombia.

Meski tampil tanpa Neymar, Brasil tidak kekurangan daya gedor dengan keputusan pelatih Carlos Dunga menurunkan Philippe Coutinho mengisi lubang yang ditinggalkan pemain Barcelona itu.

Selecao hampir menggandakan keunggulan saat Robinho berusaha menyelesaikan umpan Dani Albes pada menit 16, sayang bola tendangannya masih melayang tipis di sudut atas gawang.

Meski berada di bawah tekanan, Venezuela sempat mengancam gawang Brasil pada menit 44, namun bola tendangan silang Gabriel Cichero yang hampir menghujam ke gawang masih sedikit melampaui sasaran.

Pada babak kedua, tepatnya menit 51 Roberto Firmino menggandakan kedunggulan. Umpan silang Willian dari sisi kiri ke depan gawang disambut Firmino dengan tendangan fist time dan gol.

Pemain Venezuela Nicolas Fedor memperkecil ketertinggalan saat dia memanfaatkan bola rebound dengan sundulan kepala dan menjebol gawang Brasil, 2-1. (JIBI/SOLOPOS)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya