SOLOPOS.COM - Philippe Coutinho (JIBI/Reuters/Carl Recine)

Bursa transfer diwarnai dengan Philippe Coutinho yang diminati Barcelona.

Solopos.com, MUNICH – Masa depan Philippe Coutinho terus saja dispekulasikan pada bursa transfer musim panas ini. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, pun menegaskan bahwa Coutinho tak dijual.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam beberapa pekan terakhir, Coutinho terus dikabarkan merapat ke Barcelona. Pemain 25 tahun itu disebut-sebut akan diproyeksikan menjadi pengganti Neymar yang tengah merapat ke PSG. Barca pun ngebet ingin mendatangkan Coutinho demi menambah kekuatan musim depan.

Bahkan tim berjuluk Blaugrana itu kabarnya sudah mengajukan dua tawaran ke Liverpool untuk menggaet Coutinho. Namun dua tawaran bernilai masing-masing 70 juta poundsterling dan 100 juta poundsterling sudah ditolak The Reds.

Menariknya, di sisi lain, PSG juga menunjukkan ketertarikan terhadap Coutinho. Kabarnya, Neymar yang tengah didekati PSG menginginkan Coutinho sebagai partnernya pada musim depan. Oleh karena itu, PSG pun mau tak mau harus mendatangkan Coutinho agar Neymar setuju pindah ke Paris.

Di tengah rumor-rumor tersebut, Klopp dengan tegas menyatakan Coutinho tak dijual. Dia menyebut Coutinho masih ada dalam rencananya. Terlebih, pemain Timnas Brasil itu masih memiliki kontrak hingga 2021 dan tak ada buy-out clause di dalamnya.

“Dia [Coutinho] tidak akan dijual. Kata-katanya adalah tidak. Tidak ada yang perlu dijelaskan lagi,” ujar Klopp seperti dikutip dari Soccerway, Selasa (1/8/2017).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya