SOLOPOS.COM - Bupati Yuni Sukowati menaiki motor sambil menghubungi pimpinan Yamaha untuk bernegosiasi tentang pembelian motor untuk hadiah kegiatan vaksinasi saat meninjau vaksinasi berhadiah motor di Balai Desa Jurangjero, Karangmalang, Sragen, Kamis (2/12/2021). (Solopos.com/Tri Rahayu)

Solopos.com, SRAGEN — Kegiatan vaksinasi berhadiah motor yang digelar Dinas Kesehatan (Dinkes) Karanganyar di 10 desa di Kecamatan Karangmalang, pada Kamis (2/12/2021), menginspirasi Bupati Sragen untuk melakukan hal serupa. Bupati Kusdinar Untung Yuni Sukowati telah memesan empat unit sepeda motor Yamaha sebagai hadiah kegiatan vaksinasi tingkat kabupaten.

“Animo masyarakat bagus. Nanti kami tindak lanjuti dengan program vaksinasi berhadiah motor tingkat kabupaten. Kami menyiapkan empat unit motor karena sudah nego dengan pihak Yamaha, beli satu bonus satu. Saya beli satu unit dan Pak Hargiyanto beli satu unit. Motornya ditaruh di vaksinasi terpusat UPTPK [Unit Pelayanan Terpadu Penanggulangan Kemiskinan]. Ya, ini bagian dari sedekah dan memberikan hadiah kepada warga di akhir tahun yang tidak boleh ada hiburan apa-apa,” jelasnya Bupati, Kamis di Balai Desa Jurangjero, Kecamatan Karangmalang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sementara itu, Kepala Dinkes Sragen, Hargiyanto, menerangkan total sasaran vaksinasi di Sragen sebanyak 775.774 orang. Sebanyak 118.983 orang di antaranya orang lanjut usia. Dari sasaran tersebut, Hargiyanto menerangkan capaiannya sebanyak 601.933 orang atau 77,59% dan capaian vaksinasi lansia sebanyak 86.246 orang atau 72,49%.

Baca Juga: Dinkes Sragen Gelar Vaksinasi di 10 Desa Berhadiah Motor Lur

Ini artinya potensi yang belum vaksin itu masih sebanyak 22,41% dan untuk lansia potensi yang belum vaksin sebanyak 27,51%. Selama ini sasaran vaksinasi per hari untuk satu kabupaten, ujar Hargiyanto, relatif sedikit dan menurun. Dia menyebut sehari dalam ruang lingkup satu kabupaten hanya dapat 1.000 orang.

“Dengan undian berhadiah, kami berani menargetkan per hari di wilayah Karangmalang saja bisa mencapai 1.000 orang sasaran. Belum lagi dari kecamatan lainnya. Namun, sehari sulit untuk mengejar 5.000 sasaran. Yang penting setiap hari ada vaksinasi di puskesmas-puskesmas,” jelasnya.

Lebih Target

Seperti diberitakan Dinkes Sragen bersama instansi lain menggelar vaksinasi berhadiah motor Yamaha Gear 125 senilai Rp17,95 juta plus doorprize lainnya. Hadiah itu diperuntukkan bagi warga di 10 desa di wilayah Kecamatan Karangmalang yang mau vaksin ke balai desa atau kantor kelurahan pada Kamis.

Baca Juga: Kepala Disdikbud Terpilih Jadi Ketua Kwarcab Pramuka Sragen

Hadiah-hadiah tersebut dikumpulkan di Balai Desa Jurangjero, Kecamatan Karangmalang, dan diundi berdasarkan nomor KTP peserta vaksinasi. Terobosan itu ternyata efektif menjaring warga yang belum vaksin atau bahkan yang tidak mau vaksin. Peserta vaksinasi yang hadir melebihi target ditetapkan Kecamatan Karangmalang, yakni 900 orang.

Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati, datang secara langsung meninjau pelaksanaan vaksinasi berhadiah itu. Yuni, sapaan akrabnya, berdialog dengan peserta vaksinasi di Jurangjeri. Dari target hanya 75 orang, ternyata peserta yang hadir mencapai 106 orang.

Baca Juga: Menabung 29 Tahun, Warga Sragen Dapat Mitsubishi Xpander

Yuni melihat langsung hadiah utama berupa motor yang dipersembahkan oleh Yamaha itu. Bahkan Yuni langsung pesan dengan harga khusus untuk kegiatan vaksinasi berhadiah tingkat kabupaten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya