SOLOPOS.COM - Bupati Boyolali, Said Hidayat (kiri) menyerahkan piagam kepada perwakilan ASN yang mengikuti pembekalan tahap I bagi para ASN yang memasuki masa purna tugas. (Istimewa/Tim Liputan Diskominfo Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI — Sebanyak 60 aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali, Jawa Tengah memasuki masa purna tugas bulan April 2022.

Mereka mengikuti Pembekalan Tahap I bagi ASN yang segera memasuki masa purna tugas bulan April di aula Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelantikan Daerah (BKP2D) Boyolali. Kegiatan tersebut berlangsung pada Selasa (8/3/2022) dan dihadiri Bupati Boyolali, M. Said Hidayat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga : Presiden: ASN Terlalu Lama di Zona Nyaman

Rincian 60 ASN yang mengikuti pembekalan adalah lima orang pejabat struktural. Mereka terdiri dari satu orang pejabat eselon II, satu orang pejabat eselon III, serta tiga orang pejabat eselon IV.

Kemudian, ada 55 ASN dari jabatan nonstruktural yang juga memasuki masa purna tugas. Sebanyak 55 orang tersebut, yakni tujuh orang kepala sekolah, 23 orang guru, sembilan jabatan fungsional, dan 16 jabatan fungsional tertentu.

Baca Juga : Ini Aturan yang Bikin Tenaga Honorer Ketir-Ketir akan Nasib Mereka

“Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini memberikan bekal peserta dalam memahami hakikat dan kemampuan berwirausahaan bagi pensiunan. Kemudian, memberikan bimbingan kepada peserta agar mampu mempersiapkan diri lebih baik untuk memasuki purna tugas,” jelas Kepala BKP2D Boyolali, Siti Askariyah.

Pada 2022, lanjut dia, pembelakan ASN yang memasuki purna tugas dilaksanakan selama satu hari tanpa kunjungan lapangan. Hal tersebut mengingat situasi pandemi Covid-19. Pembekalan ASN yang memasuki masa purna tugas kali ini berfokus membina mental, spiritual, dan psikologis peserta.

Baca Juga : Menpan RB: Pemda Jangan Lagi Rekrut Tenaga Honorer

Bupati Boyolali, M. Said Hidayat, menitipkan pesan bagi para peserta untuk tetap menjaga silaturahmi setelah memasuki purna tugas. Said berharap semua peserta tetap bersemangat dalam membangun dan mengabdi untuk Boyolali dan Indonesia.

“Terima kasih atas perjuangan dan pengabdian secara keseluruhan ASN yang akan memasuki masa purna tugas. Tentunya Pemkab Boyolali meyampaikan ucapan terima kasih. Dan semoga yang memasuki masa purna tugas ini tetap terjaga jalinan silaturahmi untuk memajukan Boyolali,” harap Bupati Said.

Baca Juga : Pemerintah Bakal Rekrut Lebih Banyak PPPK Daripada PNS

Sebagai informasi, akan ada 499 ASN di lingkungan Pemkab Boyolali yang memasuki masa purna tugas pada 2022. Pembekalan para ASN yang akan memasuki masa purna tugas ini akan dibagi ke dalam beberapa tahap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya