SOLOPOS.COM - Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo memberikan paparan secara virtual dalam Seminar Nasional Outlook Pertanian Indonesia 2022 dan Peluncuran Buku Kisah Inspiratif 50 Alumni Fakultas Pertanian UNS, di Auditorium UNS, Selasa (21/12/2021). (Solopos-Kurniawan)

Solopos.com, SOLO — Buku berjudul Kisah Inspiratif 50 Alumni Fakultas Pertanian UNS diluncurkan Fakultas Pertanian (FP) Universitas Sebelas Maret (UNS) bersamaan dengan Seminar Nasional bertajuk Outlook Pertanian Indonesia 2022 di Auditorium UNS Solo, Selasa (21/12/2021) siang.

Tampil sebagai pembicara kunci seminar, Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dan Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo. Ada juga pengamat ekonomi dari Institute for Development of Economic and Finance, Bustanul Arifin, serta Wakil Rektor UNS Bidang Akademis dan Kemahasiswaan, Prof. Ahmad Yunus.

Promosi Tanggap Bencana Banjir, BRI Peduli Beri Bantuan bagi Warga Terdampak di Demak

Buku yang disusun atas inisiasi dari Agung Wibowo itu diharapkan menjadi media transfer wawasan dan pengalaman dari para alumni yang telah berkiprah di dunia kerja. Buku itu juga diharapkan sebagai bentuk solidaritas antar alumni FP UNS.

“Dalam kesempatan ini Fakultas Pertanian meluncurkan buku kisah inspiratif 50 alumni yang telah mengabdi di seluruh pelosok negeri dari berbagai profesi dan pengusaha. Buku ini merupakan media transfer pengetahuan dan pengalaman,” ujar dia.

Baca juga: Didukung Tim Stress Healing, Tim Satgas Sorti ke-2 UNS ke Semeru

Agung berharap para mahasiswa FP UNS dan pembaca buku bisa mendapatkan inspirasi dari kisah para alumni tersebut. Dia menjelaskan, para alumni FP UNS telah tersebar di berbagai wilayah di Tanah Air dari Sabang hingga Merauke.

“Dalam waktu dekat Fakultas Pertanian UNS juga akan menerbitkan buku pemikiran guru besar Fakultas Pertanian UNS untuk negeri, saat Dies Natalis mendatang. Ada juga buku wanita karier Alumni Fakultas Pertanian UNS,” kata Agung.

Mengenang Transformasi FP UNS

Sedangkan Dekan Fakultas Pertanian UNS, Samanhudi, mengatakan buku Kisah Inspiratif 50 Alumni Fakultas Pertanian UNS merupakan bentuk kilas balik sejarah FP UNS. Dari buku itu akan membuat pembacanya mengenang transformasi FP UNS.

“Buku ini menjadi kilas balik sejarah dan mengenang sejarah panjang FP UNS dari masa ke masa. Sejarah FP UNS memberikan gambaran yang jelas mengenai berbagai aspek seperti perkembangan teknologi, sistem pemerintahan,” terang dia.

Baca juga: Wow! Puluhan Mahasiswa UNS Solo Berprestasi Diguyur Uang dan Beasiswa

Ada juga aspek perilaku sosial dan budaya di masyarakat, serta suka duka saat menjadi mahasiswa FP UNS. Peluncuran buku Kisah Inspiratif 50 Alumni Fakultas Pertanian UNS mendapat sambutan dan apresiasi dari Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS.

Seperti disampaikan Sekretaris Jenderal IKA UNS, Bambang Dwi Wahyudi, dalam sambutannya. Peluncuran buku itu dinilai sebagai bukti kualitas dari FP UNS. Menurut dia langkah yang diambil FP UNS bisa ditiru oleh fakultas-fakultas lain di UNS.

“Penghargaan setinggi-tingginya kepada FP UNS yang telah sukses mengantarkan mahasiswa-mahasiswanya di dunia kerja di berbagai bidang di Republik ini. Terima kasih kepada semua alumni FP UNS menjadi leader para alumni UNS,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya