SOLOPOS.COM - Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Semarang, Yosef Rizal (kanan), berjabat tangan dengan Merchandise and Promotion Manager AJBS, Vianitasari, Senin (23/1/2017). (Istimewa-BPJS Ketenagakerjaan Semarang)

BPJS Ketenagakerjaan Semarang bekerja sama dengan PT AJBS dalam memberikan diskon bagi pesertanya.

Semarangpos.com, SEMARANG – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Semarang membuat terobosan baru dalam hal pelayanan pada pelanggan. Mereka bekerja sama dengan satu perusahaan penyedia bahan bangunan terkemuka di Semarang, PT Asaya Jaya Bersama Sejahtera (AJBS) dalam pemberian diskon bagi para peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kepala BPJS Cabang Semarang, Yosef Rizal, menyebutkan kerja sama itu meliputi pemberian diskon hingga 5% bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang ingin membeli bahan bagunan atau kebutuhan lain di AJBS untuk membangun atau merenovasi rumah. Oleh karenanya, Yosef pun menyarankan para peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan membeli kebutuhan itu di AJBS yang terletak di Jl. Brigjen Sudiarto, Kalicari, Pedurungan, Semarang.

“Kerja sama ini diharapkan akan menguntungkan untuk memberikan benefit tambahan kepada peserta, baik tenaga kerja maupun perusahaan,” terang Yosef dalam siaran pers yang diterima Semarangpos.com, Senin (23/1/2017).

Yosef menambahkan ketentuan itu tak hanya berlaku bagi peserta yang mengikuti program BPJS Ketenagakerjaan di Kantor BPJS Cabang Semarang. Namun juga bagi seluruh peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan yang berasal dari seluruh kantor cabang.

Sementara itu, Merchandise and Promotion Manager AJBS, Vianitasari, mengatakan program pemberian diskon hingga 5% bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan itu sangat menguntungkan perusahaannya. Perusahaannya bisa melebarkan usaha karena turut dipromosikan oleh BPJS Ketenagakerjaan melalui website, BPJSTK Mobile, maupun kegiatan sosialisasi yang dilakukan BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami sangat menyambut baik kerja sama ini. Harapannya daya jual dan promosi kami ke masyarakat jadi meningkat,” tutur Vianitasari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya