SOLOPOS.COM - Logo BMW sebelum berganti dengan yang baru. (Istimewa)

Solopos.com, BERLIN – Pabrikan otomotif Jerman, BMW, mendesain ulang logo baru. Meskipun masih mirip dengan logo lama, namun banyak perubahan dilakukan pada desain logo tersebut.

Perbedaan terbesar adalah hilangnya lingkaran warna hitam, dan sebagai gantinya lingkaran tersebut dibuat berwarna transparan. Warna biru kombinasi putih masih dipertahankan.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Beli HP Rp1,7 Juta, Warga Klaten Dapat Mobil BMW

BMW juga menghilangkan efek pencahayaan dan efek 3 dimensi, yang membuat logo lama terlihat menyembul. Logo yang baru terlihat sebagai sebuah bidang datar, 2 dimensi. Jauh lebih minimalis.

Logo lama dan logo baru BMW. (Istimewa)
Logo lama dan logo baru BMW. (Istimewa)

Ini adalah kali pertama sejak 1997 BMW melakukan perubahan pada logonya. Dan untuk kali pertama juga sepanjang 103 tahun perjalanan mereka, lingkaran hitam dihilangkan.

BMW Belum Minat Tampil di Moto GP

Logo Baru BMW

“BMW menjadi merek yang mewakili sebuah hubungan dan logo transparan itu didesain untuk menularkan lebih banyak keterbukaan dan kejernihan,” ucap Jens Thiemer, Wakil Presiden Senior Pelanggan dan Merek BMW.

The Drive menyebut perubahan logo sebagai upaya BMW merespons perubahan pasar. Pembeli mobil kini bertambah muda, dan BMW mencoba menjangkau mereka yang sangat lekat pada dunia digital dengan memperkenalkan logo anyarnya ini.

BMW Seharga Rp2,3 M Ludes Terjual di Indonesia dalam Sehari

Anehnya, logo minimalis ini tidak akan bisa ditemui di kendaraan atau dealer-dealer BMW. Logo ini hanya akan dipakai pada komunikasi, kegiatan offline, penjualan internasional, dan event-event.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya