SOLOPOS.COM - Karburator (Suzuki.co.id)

Solopos.com, SOLO — Pernah kaget saat dengar suara kencang dari motor? Suara kencang keluar dari knalpot yang biasa disebut “nembak” tersebut ternyata berasal dari bagian karburator.

Nah, penyebab karburator motor nembak atau keluar suara kencang dari knalpot, bisa karena beberapa hal. Mulai dari masalah pada choke, matinya busi atau karena masalah suplai udara di karburator.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Apakah bisa diatasi atau dicegah biar motor Anda tidak mengeluarkan suara “nembak”. Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan dikutip Solopos.com, dari laman Suzuki.

1. Cek Kondisi Karburator

Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengecek kondisi karburator khususnya bagan pilot screw atau setelan angin karburator. Apabila sebelumnya komponen ini disetel sendiri maka bisa jadi penyebab utama yang bisa dicek.

Anda bisa mencoba menyetelnya kembali dari 2,5 sampai 3 putaran penuh untuk memperoleh setelan yang tepat. Namun jika belum, Anda bisa menyetelnya kembali sesuai dengan kondisi mesin.

Baca juga: Kolaborasi Bajaj-Husqvarna Bakal Melahirkan Skuter Listrik

2. Cek Filter Udara

Pengecekan selanjutnya bisa dilakukan di bagian filter udara di karburator. Apakah kondisinya masih bagus untuk menyaring udara atau sudah kotor. Pastikan bahwa filter udara ini rutin diganti sehingga udara yang masuk bersih dan cukup.

Penggantian filter udara ini biasanya dilakukan ketika mencapai 15.000 km. Bahkan beberapa jenis motor ada yang disarankan untuk rutin mengganti filter udara, bukan sekedar membersihkannya saja.

3. Cek Kondisi Busi

Penyebab karburator motor nembak yang berasal dari busi tentu harus di cek terlebih dahulu. Apabila kondisinya sudah tidak bagus sebaiknya Anda menggantinya. Penggantian busi juga sebaiknya dilakukan usai 6.000 km.

Baca juga: Kerennya Tampilan Modern Flat Track, Desain Custom XSR 155

4. Cek Kondisi Selang BBM

Suplai bahan bakar sesuai dengan volumenya sangat dibutuhkan agar pembakaran dan tenaga berhasil dengan baik. Anda bisa mengecek juga selang bensin dari bagian tangki ke mesin.

Pastikan tidak ada kebocoran sedikitpun atau kerusakan. Jika iya, maka segera ganti dengan selang yang baru.

5. Cek Knalpot

Anda yang sudah mengecek keempat hal di atas dan tidak terjadi masalah, maka coba untuk melihat ke bagian knalpot. Bisa jadi masalahnya justru berasal dari knalpot. Baik itu karena salah pemasangan atau kebocoran.

Knalpot yang sudah tidak bisa dipakai juga akan mengalami masalah muncul suara kencang ketika digunakan. Baik itu penyebab karburator motor nembak diketahui setelah dicek atau tidak, cara mengatasi paling aman adalah dengan datang ke bengkel resmi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya