SOLOPOS.COM - Ryzal Perdana, wisudawan S3 termuda UNS Solo 2020, yang diwisuda, Sabtu (29/2/2020). (Solopos/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, SOLO – Ryzal Perdana menjadi wisudawan termuda program doktoral UNS Solo 2020. Pria berusia 27 tahun itu mengikuti wisuda di auditorium UNS Solo, Sabtu (29/2/2020).

Pria kelahiran Metro, Lampung, pada 1992 itu meraih gelar doktor Ilmu Pendidikan setelah menamatkan studi di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo. Dia menyelesaikan studi doktoral dalam waktu tiga tahun empat bulan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Adapun tema disertasi Ryzal Perdana adalah pengajaran untuk siswa jurusan IPA dan IPS di SMA. Dia mengedepankan kehidupan sosial dengan melihat gap antara siswa kelas IPA dan IPS.

Lulus Kuliah, Bakul Sayur Karanganyar Wisuda Bawa Bronjong Dagangan

“Disertasi saya mengedapankan kehidupan bersosial. Saya mengatasi gap antara kelas IPA dan IPS. Anak IPA biasanya kognitifnya lebih baik dibandingkan anak IPS, tapi anak-anaknya pendiam. Sebaliknya, anak IPS komunikasi lebih baik,” terang Ryzal Perdana kepada Solopos.com.

Ryzal Perdana menciptakan metode pembelajaran baru bagi guru yang bisa dipakai untuk mengajar di kelas IPA dan IPS.

“Saya atasi gap itu dengan menciptakan model baru bagi guru yang bisa dipakai untuk mengajar di kelas IPA atau IPS. Sehingga yang IPA lebih aktif komunikasinya. Sedangkan yang di IPS kognitifnya bisa lebih ditingkatkan,” sambung dia.

Semburan Lumpur 40 Meter Muncul di Grobogan, Mirip Lapindo?

Ini bukan kali pertama Ryzal Perdana menjadi wisudawan termuda. Sebelumnya dia juga menjadi wisudawan termuda UNS Solo jenjang doktoral pada 2015. Kala itu dia menamatkan studi S2 dalam waktu 1,5 tahun dari beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

“Saat itu usia saya 22 tahun dan saya juga jadi wisudawan termuda [2015] untuk program S2 dengan masa pendidikan satu setengah tahun,” ungkap Ryzal Perdana yang menempuh pendidikan SD hingga S1 di Lampung Timur tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya