SOLOPOS.COM - Seorang wanita bergelantungan di balkon lantai 11 tanpa pengaman. (The Sun)

Solopos.com, CANBERRA — Aksi nekat seorang wanita yang bergelantungan di atas balkon lantai 11 menuai kecaman. Tindakan ini disebut membahayakan nyawanya sendiri terutama yang dia lakukan hanya demi mendapat foto selfie menarik untuk media sosial.

Viral Adegan Stuntman Sinetron Ikatan Cinta RCTI Nyaris Terserempet Mobil

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Melansir The Sun, Kamis (7/1/2021), kejadian itu bermula ketika seorang tamu sebuah resor di Seaside Resort di Mooloolaba di Queensland’s Sunshine Coast, Australia, melihat seorang wanita yang mempertaruhkan nyawanya hanya untuk sebuah foto.

Ia kemudian merekam detik-detik saat wanita itu berpegangan pada pagar balkon tanpa ada pengaman ketika pengambilan foto berlangsung.

Ekspedisi Mudik 2024

Kepolisian Queensland menyebut tindakan wanita itu bodoh. Inspektur Craig Hawkins mengatakan dia tidak percaya dengan aksi nekat wanita tersebut.

Wanita Ini Jualan Kuku Seharga Rp670 Juta

“Orang-orang ini mempertaruhkan nyawa mereka karena foto yang sepele. Itu adalah tindakan bodoh dan jatuh dari gedung tinggi tidak akan pernah berakhir dengan baik,” kata Craig. “Saya juga ingin melihat perilaku seperti ini berkhir di pengadilan menjelaskan diri mereka kepada hakim,” tambah Craig.

Pengunjung Lain Takut

James, tamu yang merekam kejadian itu, mengatakan bahwa dia sangat takut melihat tindakan perempuan itu. “Saya hanya berpikir satu kali terpeleset dan nyawanya akan pergi. Foto berikutnya mungkin dia di tanah,” kata James.

Aneh! Tak Ada Tanda-Tanda Hamil, Wanita Ini Melahirkan di Kamar Mandi

Kejadian serupa juga pernah terjadi di Meksiko tahun lalu, di mana seorang wanita jatuh dari balkon setelah kehilangan keseimbangan saat melakukan gerakan yoga.

Alexa Terrazas, 23, mengalami patah tulang setelah dia menyelinap melalui jendela apartemennya di San Pedro.

Pada tahun 2018, seorang perempuan jatuh hingga mati saat mengambil foto di sebuah balkon. Menurut laporan setempat, pekerja konstruksi di dekat wanita itu berteriak kepadanya untuk turun dari pagar balkon. Tetapi, wanita itu tidak dapat mendengar teriakan mereka karena angin kencang.

Abu Bakar Ba'asyir Tiba di Ponpes Ngruki Sukoharjo

Sebuah studi mengejutkan yang dirilis 2018 menemukan antara 2011 dan 2017. 259 orang meninggal secara tidak sengaja saat mengambil foto selfie.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya