SOLOPOS.COM - Foto Paundra menemui Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo d Pucangsawit, Solo, yang beredar di Facebook, Selasa (88/3/2022). (Facebook Shaggy Sigit Sarwanto)

Solopos.com, SOLO — Foto-foto yang menunjukkan sosok diduga GPH Paundrakarna Jiwa Suryanagoro atau Paundra berbincang dengan Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo yang akrab disapa Rudy, beredar di media sosial (medsos) Facebook, Selasa (8/3/2022).

Foto-foto itu diunggah pengguna akun Shaggy Sigit Sarwanto pada Selasa malam. Terdapat empat foto yang diunggah pengguna akun itu yang menunjukkan sosok Rudy mengenakan kaus putih berhadapan dengan Paundra yang memakai kaus dan celana hitam.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Di foto itu terlihat Paundra memakai kacamata dan tas selempang. Rudy dan Paundra tampak berbincang santai dalam posisi berhadapan di kursi yang diketahui berada di teras rumah Rudy di Pucangsawit, Jebres, Solo.

Baca Juga: Suksesi Mangkunegaran Solo, Paundrakarna Sebut Bhre Boneka Ibunya

Di salah satu foto terlihat Paundra sedang mengangkat gelas minuman berisi air teh. Sedangkan Rudy tersenyum.

“Obrolan teh panas di malam yang dingin di rumah Pak F.X. Hadi Rudyatmo (Ketua PDIP Surakarta) bersama GPH Paundrakarna JS di rumah Pucangsawit. Moment langka ini. Ada apa ya….? Kota Solo, (8 Maret 2022),” tulis pemilik akun Shaggy Sigit Sarwanto pada keterangan foto Paundra temui Rudy di Solo itu.

Beberapa pengguna Facebook yang penasaran menuliskan komentar di unggahan tersebut. Pengguna akun Yohan Lie misalnya, menuliskan komentar, “Kasii bocoraan yaaa??”

Baca Juga: Bhre Disebut Calon Terkuat MN X, Begini Komentar Panjang Lebar Paundra

Jumenengan Mangkunagoro X

Namun pengguna akun Shaggy Sigit Sarwanto tidak menjawab komentar-komentar tersebut. Sementara itu, Rudy saat dihubungi Solopos.com melalui telepon seluler (ponsel) tidak menjawab panggilan. Begitu juga Paundra.

Foto Paundra temui Rudy di Pucangsawit, Solo, tersebut menarik perhatian lantaran terjadi beberapa hari menjelang jumenengan GPH Bhre Cakrahutomo menjadi pemimpin Mangkunegaran Solo bergelar KGPAA Mangkunagoro X, Sabtu (12/3/2022).

Baca Juga: Undang PB XIII, Bhre Antar Sendiri Undangan Jumenengan ke Keraton Solo

Seperti diketahui, Paundra merupakan putra sulung Mangkunagoro IX dengan istrinya yang pertama, Sukmawati Soekarnoputri. Sedangkan Bhre adalah putra bungsu Mangkunagoro IX dengan istri yang sekaligus permaisuri GKP Prisca Marina Yogi Supardi.

Paundra sejauh ini belum bisa dmintai komentar mengenai jumenengan tersebut maupun soal terpilihnya Bhre sebagai Mangkunagoro X alih-alih dirinya sebagai putra tertua. Sebelumnya Paundra cukup vokal menyuarakan ketidaksetujuannya apabila Bhre menjadi penerus takhta ayahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya