SOLOPOS.COM - Pegawa Avalon Fashion Store di Jl Radjiman Coyudan, Solo menunjukkan kartu pengambilan barang, Senin (16/7/2012). (FOTO: Lutfiyah/JIBI/SOLOPOS)

Pegawai Avalon Fashion Store di Jl Radjiman Coyudan, Solo menunjukkan kartu pengambilan barang, Senin (16/7/2012). (FOTO: Lutfiyah/JIBI/SOLOPOS)

Berbelanja memberi kenikmatan tersendiri bagi setiap orang. Apalagi, berbelanja memburu barang-barang incaran seperti pakaian model baru, tas, sepatu hingga barang elektronik.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hati siapa yang tidak tergoda melihat barang terbaru hingga produk yang tengah menjadi tren terpanjang manis di etalase toko. Jika sudah begitu, hasrat berbelanja pun terkadang sulit dibendung. Terlebih, ketika sedang banyak uang, barang apa pun yang disuka bisa langsung diborong, bahkan untuk barang kebutuhan rumah tangga sekali pun.

Kendati begitu, berbelanja tidak hanya dilakukan ketika memiliki banyak uang saja. Di saat-saat kantong kritis pun hasrat berbelanja masih bisa tersalurkan salah satunya dengan memanfaatkan kartu pengambilan barang yang berlaku di sejumlah toko.

Dengan “kartu ajaib” ini, konsumen dapat membawa pulang barang belanjaan kapan pun dengan cara membayar dua kali. Pembayaran dua kali umumnya dilakukan langsung dengan penanggung jawab instansi atau agen masing-masing.

Sejumlah toko yang memberlakukan kartu pengambilan barang di Solo sebagian besar berada di kawasan Jl Dr Radjiman, Coyudan seperti Avalon Fashion Store, Famous, Paris Eiffel dan Milan. Ada juga toko SMS Fashion di Jl Yos Sudarso Solo, Duta Mode di Jl Gatot Subroto.

Pemimpin Avalon Fashion Store, Kusaminah, mengatakan kartu pengambilan barang yang berlaku satu kali pakai menjanjikan kemudahan bagi konsumen untuk membeli produk yang dijual di tokonya seperti baju dan aksesori.

“Pengguna kartu pengambilan barang saat ini cukup banyak. Fasilitas membayar dua kali menjadi daya tarik tersendiri sehingga mereka tidak ragu berbelanja. Belanja menggunakan kartu tersebut di sini maksimal Rp500.000,” katanya ketika ditemui Espos di tokonya, Senin (16/7).

Dia mengatakan selain kartu pengambilan barang, tokonya juga memberlakukan diskon khusus 10% bagi pemegang kartu member perusahaan tertentu seperti Larissa, GBI Keluarga Allah, Simas Card, AA Skin Care, Margo Murah Baru dan Apotek Widuran Solo.

Berbelanja menggunakan kartu pengambilan barang tidak hanya diberlakukan oleh toko pakaian maupun tas, beberapa swalayan seperti Swalayan Atria dan Swalayan Asia Baru di Jl Urip Sumoharjo, Solo juga memberlakukan sistem belanja seperti itu. Di Swalayan Atria, pelunasan barang belanjaan diberi waktu hanya 30 hari, pembayaran bisa dilakukan di toko maupun melalui penanggung jawab instansi atau agen masing-masing.

“Kalau kartu pengambilan barangnya didapat dari agen maksimal belanja hanya Rp500.000 tapi kalau dari instansi tergantung limit yang ditetapkan instansi masing-masing,” ujar Supervisor Swalayan Atria, Agus.

Kemudahan berbelanja juga diterapkan toko buku salah satunya Togamas. Toko yang berada di Jl dr Moewardi Solo ini memberikan diskon khusus hingga 20% bagi pelajar maupun mahasiswa yang menunjukkan kartu tanda pengenalnya. Diskon 20% juga berlaku bagi pemenang kartu pelanggan berstatus pegawai Pemkot Solo serta institusi maupun perusahaan tertentu seperti Larissa dan Nakamura. Pemberian diskon khusus tersebut menurut Store Manager Togamas Solo, Arif Susanto, bertujuan untuk membantu mencerdaskan bangsa dalam hal mendapatkan buku.

“Asal bisa menunjukkan kartu tanda mahasiswa (KTM) maupun kartu pelajar, beli buku dapat diskon 20% untuk semua jenis buku, begitu juga bagi pemegang kartu member dari berbagai institusi yang sudah bekerja sama dengan kami,” ujar Arif Susanto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya