SOLOPOS.COM - Suasana UPTD Puskesmas Wonogiri I Kabupaten Wonogiri Selasa (6/7/2021). (Istimewa)

Solopos.com, WONOGIRI — Belasan tenaga kesehatan atau nakes di UPTD Puskesmas Wonogiri I Kabupaten Wonogiri terkonfirmasi positif Covid-19. Akibatnya pelayanan di puskesmas itu dilakukan secara terbatas.

Beredar kabar pelayanan di UPTD Puskesmas Wonogiri I berhenti total. Namun hal itu dibantah oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Wonogiri, Adhi Dharma, saat memberi keterangan kepada wartawan Selasa (6/7/2021).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pelayanan tidak ditutup total, tapi terbatas. Sebab ada 18 tenaga kesehatan di puskesmas itu yang terkonfirmasi positif Covid-19,” kata dia.

Baca juga: Rekor! Sehari, 32 Jenazah Dimakamkan Dengan Protokol Covid-19 Di Wonogiri

Ia mengatakan pelayanan esensial di Puskesmas Wonogiri I tetap berjalan, misalnya pelayanan gawat darurat. Pelayanan yang sudah terprogram seperti vaksinasi juga tetap dilakukan.

Tak Bisa Maksimal

Namun pelayanan dilakukan oleh nakes yang terbebas Covid-19 dan dalam keadaan sehat.

“Pasien yang ingin memeriksakan diri di UPTD Puskesmas Wonogiri I bisa memeriksakan diri di puskesmas lainnya. Misalnya di UPTD Puskesmas Wonogiri II yang juga berlokasi di Wonogiri Kota. Selama pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM darurat sektor esensial tetap melakukan pelayanan,” kata Adhi.

Baca juga: Jangan Tertipu Lur, Tak Ada Pos Polisi Bukan Berarti Tak ada Penyekatan di Wonogiri

Kepala UPTD Puskesmas Wonogiri I, Pitut Kristiyanta Nugraha, membenarkan ada belasan nakes di sana terpapar Covid-19. Sesuai dengan petunjuk pimpinan, lanjut dia, pelayanan terbatas tetap bisa dilakukan.

“Karena pelayanan terbatas, sementara ini tidak bisa melakukan pelayanan maksimal. Hasil rapid tes antigen nakes kami menunjukkan positif Covid-19. Untuk jumlah keseluruhan nakes di sini 58 orang,” kata dia saat dihubungi, Selasa.

Menurut Pitut, belasan nakes yang terpapar Covid-19 itu bertugas di bagian pendaftaran, rekam medis, apotek, perawat, bidan, perawat dan dokter. Sedangkan Pitut sendiri mengaku aman dari paparan Covid-19.

Baca juga: Ini 4 Lokasi Penyekatan di Wonogiri Selama PPKM Darurat

Ia mengatakan pelayanan yang saat ini masih berjalan di puskesmas di antaranya pelayanan gawat darurat, vaksinasi yang sudah terjadwal, pelayanan gawat darurat, rujukan dan program rujuk balik (PRB).

Sementara itu untuk pelayanan rawat jalan umum sementara tidak dilayani.

“Saat ini petugas yang tidak terpapar masih mampu melakukan pelayanan yang masih dijalankan. Nanti Jumat [9/7/2021], pelayanan kembali normal. Kami telah melakukan sterilisasi di area Puskesmas,” kata Pitut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya