SOLOPOS.COM - Ilustrasi belanja online (Youtube)

Solopos.com, SOLO – Kartu kredit sudah menjadi bagian dari kehidupan kaum urban di zaman modern. Sudah bukan zamannya lagi membawa segepok uang saat berbelanja ke mal.

Lihat saja, banyak orang memilih memakai kartu kredit untuk membayar barang belanjaan daripada uang tunai.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain lebih praktis dan aman, belanja dengan kartu kredit juga diklaim lebih irit. Pasalnya, ada berbagai promo menarik yang disiapkan penyedia layanan kartu kredit untuk pelanggan. Salah satu promo yang paling sering ditawarkan adalah diskon dan cashback.

Mau tahu, apa saja manfaat memiliki kartu kredit? Simak informasi selengkapnya dalam ulasan yang dihimpun Solopos.com dari Time, Rabu (30/5/2018) di bawah ini:

Ekspedisi Mudik 2024

Praktis

Kartu kredit memang dibuat untuk memudahkan seseorang dalam melakukan transaksi. Dengan memiliki kartu kredit, Anda tentu tak perlu repot bahkan khawatir jika tidak memiliki cukup uang untuk membayar barang belanjaan.

Cukup sekali gesek, Anda bisa membayar semua barang belanjaan tersebut di kasir. Anda juga bisa memakai kartu kredit untuk berbagai macam transaksi, termasuk membayar biaya rumah sakit di saat darurat.

Promo Istimewa

Jika memiliki kartu kredit, maka Anda akan lebih sering mendapat penawaran spesial. Penawaran itu biasanya sengaja dibuat untuk memanjakan pemilik kartu kredit. Promo tersebut berupa potongan harga hingga cashback yang berlaku di beberapa pasar swalayan terkemuka.

Cek saja daftar promo kartu kredit BCA bagi yang memilikinya. Pihak BCA sering mengadakan promo menarik untuk pelanggan.

Hadiah

Tak hanya memperoleh diskon, Anda juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah saat bertransaksi dengan kartu kredit. Hadiah ini biasanya diberikan dalam bentuk voucher belanja, pulsa, tiket liburan, hingga kendaraan bermotor.

Pemberian hadiah ini dimaksudkan untuk meningkatkan kepuasan pemilik kartu kredit.

Aman

Pemilik kartu kredit bisa melakukan transaksi online dengan mudah dan aman. Pasalnya, kartu kredit bisa mencatat semua pengeluaran pengeluaran si pengguna secara rutin. Hal itu tentu memudahkan si pengguna mengontrol pengeluarannya.

Tak hanya itu, seorang pengguna kartu kredit bisa mengajukan pemblokiran jika kartu kreditnya hilang.

Nah, jika Anda belum memiliki kartu kredit dan berminat untuk memilikinya, maka segeralah membuatnya. Tak perlu repot datang ke bank, Anda bisa dapat promo kartu kredit BNI dengan apply lewat Tokopedia.

Situs jual beli online Tokopedia memudahkan Anda yang ingin memiliki kartu kredit. Sebab, Anda bisa mengajukan permohonan pembuatan kartu kredit secara online kapanpun. Pengin belanja lebih irit, #MulaiAjaDulu di Tokopedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya