SOLOPOS.COM - Pemain Bayern Munchen merayakan gol. (Twitter/@FCBayern)

Solopos.com, BARCELONA — Bagaimana jadinya apabila duel sesama pemilik lima gelar Liga Champions terjadi? Laga tersebut tentu menyajikan kualitas tingkat tinggi dan layak mentas di partai pamungkas.

Namun hal itu dipastikan urung terjadi musim ini mengingat Barcelona harus menghadapi Bayern Munich di fase perempatfinal turnamen. Kedua tim peraih lima trofi Si Kuping Besar itu sama-sama memastikan langkah mereka ke delapan besar setelah mengalahkan lawannya pada leg II babak 16 besar, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Seniman di Grobogan Ngebet Pentas, Sabar Tunggu Perbup

Barca sukses keluar dari tekanan dengan mengalahkan Napoli 3-1 (agregat 4-2) sedangkan Bayern menghancurkan Chelsea dengan agregat 7-1 setelah menang 3-1 dalam leg II di Allianz Arena.

Dengan format perempat final single match, laga antara kedua tim di Estadio Da Luz, Portugal, 15 Agustus 2020, diyakini bakal dahsyat mengingat itu menjadi duel hidup mati di Liga Champions. Barca sendiri berambisi menyelamatkan musim dengan meraih gelar Liga Champions, trofi yang juga tak pernah mereka menangi sejak 2015.

Sementara itu Bayern bakal merebut treble winners apabila mampu memenangi Liga Champions musim ini. Die Roten sudah puasa gelar di turnamen bergengsi ini sejak 2013.

“Bayern adalah tim yang hebat dan mereka menjadi kandidat untuk memenangkannya. Namun, kami pun demikian,” ujar striker Barcelona, Luis Suarez, dilansir Marca, Minggu.

Pertemuan Sebelumnya

Bayern dan Barcelona pernah dua kali bertemu di fase knockout Liga Champions, tepatnya di semifinal. Menariknya, yang menang di pertemuan tersebut kemudian menjadi juara. Musim 2012/2013, Bayern mengandaskan Barcelona di semifinal dengan agregat 7-0. Die Roten akhirnya mengangkat trofi setelah membekuk Borussia Dortmund dengan skor 2-1.

Satu Pedagang Meninggal Karena Covid-19, Pasar Nglames Madiun Ditutup

Sedangkan di musim 2014/2015, giliran Barcelona menang agregat 5-3 atas Bayern di semifinal. Lionel Messi dkk. kemudian merengkuh gelar setelah mengalahkan Juventus 3-1. Itu menjadi gelar terakhir Barca di Liga Champions.

Pelatih Bayern, Hans-Dieter Flick, memastikan timnya akan tampil habis-habisan saat melawan Barcelona. Flick mewanti-wanti anak asuhnya agar tidak terlalu fokus pada Messi apabila ingin mengalahkan Blaugrana. “Kami akan fokus pada semua pemain mereka, fokus 100% dan tidak membuat kesalahan,” ujar Flick dilansir Bundesliga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya