SOLOPOS.COM - Kapolres Sragen, AKBP Piter Yanottama, menjelaskan rencana patroli besar-besaran untuk menjaga kondusivitas Sragen di Mapolres Sragen, Jumat (30/9/2022). (Istimewa/Humas Polres Sragen)

Solopos.com, SRAGEN — Tim gabungan sejumlah instansi di Sragen bakal melakukan patroli besar-besaran mulai Jumat (30/9/2022) malam ini. Operasi cipta kondisi ini untuk menjaga keamanan kondusivitas lingkungan.

Tim gabungan ini terdiri atas Polres Sragen, Kodim 0725/Sragen, Dinas Perhubungan (Dishub), dan stakeholders terkait di Sragen.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Mulai nanti malam, kami akan patroli besar-besaran dengan melibatkan TNI dan Dishub untuk menjaga kondusivitas dan mencegah potensi gangguan kamtibmas. Patroli ini tujuannya untuk preventif terhadap potensi-potensi ancaman gangguan kamtibmas,” jelas Kapolres Sragen, AKBP Piter Yanottama, kepada wartawan, Jumat.

Ia menyampaikan patroli ini merupakan awal dari kegiatan berikutnya yakni Operasi Zebra Candi yang bertujuan untuk menjamin keselamatan berlalu lintas di Sragen.

Baca Juga: Polisi di Sragen Bekuk 3 Tersangka Pencurian Ponsel

Kapolres menyampaikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Sragen sebenarnya saat ini masih kondusif dan terkendali. Kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), kata dia, tidak sampai berdampak negatif pada kamtibmas.

“Sesuai dengan petunjuk Kapolda Jateng, pantauan SPBU [stasiun pengisian bahan bakar umum] dan distribusi BBM dilakukan secara ketat. Komunikasi dengan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan mahasiswa dilaksanakan. Untuk beberapa pekan ke depan akan ada agenda masyarakat. Paling dekat pemilihan kepala desa (pilkades) serentak yang juga menjadi perhatian untuk pengamanannya,” jelas Kapolres.

Ia menerangkan pada Jumat pagi tadi juga dilakukan baksos dengan sasaran warga terdampak kenaikan harga BBM. Lebih spesifiknya, warga tersebut adalah yang tinggal di lingkungan Polres Sragen, Polsek, dan pos-pos lalu lintas.

Baca Juga: Januari-September, 49 Kasus Narkoba dengan 58 Tersangka Diungkap Polres Sragen

“Ada sebanyak 150 paket sembako yang disalurkan secara serentak di Sragen. Baksos akan digelar rutin yang nantinya dikemas dalam Jumat berkah. Tujuannya untuk membangun empati dan ikatan sosial dengan masyarakat seputaran perkantoran Polri supaya tercipta hubungan yang hangat dan akrab seperti keluarga,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya