SOLOPOS.COM - Tujuh rangkaian gerbong KA yang berjalan sendiri (Detik.com)

Solopos.com, Malang -- Peristiwa mengerikan terjadi ketika tujuh gerbong kereta api (KA) eksekutif berjalan sendiri tanpa ditarik lokomotif. KA melaju sendiri dari Stasiun Malang Kota Baru, Kota Malang hingga Stasiun Kotalama.

Ada tujuh gerbong KA eksekutif tanpa lokomotif berada di jalur 2 Stasiun Kota di Jalan Ciptomulyo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Rabu (18/11/2020) sore.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kondisinya empat gerbong berada di ujung paling depan (selatan) anjlok dari jalur rel. Sementara tiga gerbong KA lain masih tetap berada di atas rel.

Teknisi dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) terlihat sibuk mengevakuasi gerbong kereta api yang anjlok dari jalur rel. Tiga gerbong di bagian belakang sudah bisa dievakuasi. Tinggal empat gerbong KA di lokasi jalur rel yang dievakuasi.

Pemkot Madiun Latih Warga untuk Tanggap Bencana

Dari informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, tujuh gerbong kereta api itu sebelumnya berjalan sendiri dari Stasiun Malang Kota Baru, yang berjarak sekitar 2,3 kilometer arah utara.

"Kejadiannya jam 3 sore tadi, gerbong jalan sendiri dari Stasiun Kota Baru," kata Hani, 54, salah satu warga setempat, kepada Detik.com di lokasi.

Gerbong kereta api akhirnya berhenti meluncur setelah menabrak sebuah backhoe. Backhoe itu sendiri ada di lokasi stasiun untuk kebutuhan proyek pengganti jalur rel kereta.

"Gerbong jalan sendiri dari Stasiun Kota Baru, dan menabrak backhoe proyek,"

Pelaku Pembunuhan ABG Berseragam Pramuka di Hotel Semarang Terancam Hukuman Mati

Warga Panik

Benturan gerbong kereta api dengan alat berat itu menimbulkan suara cukup keras. Sehingga membuat warga panik. Di sisi timur jalur rel memang banyak berdiri permukiman warga.

"Cukup keras, kayak kiamat. Tentu semua takut saat tabrakan terjadi," ucap Hani yang ikut melihat upaya evakuasi gerbong KA oleh petugas PT KAI.

Kepala Stasiun Malang Kota Baru Heru Suprapto mengaku masih menyelidiki penyebab tujuh gerbong KA berjalan sendiri sampai Stasiun Kotalama.

"Maaf, saya masih sibuk. Penyebabnya masih kita selidiki," katanya dalam sambungan telepon.

Geger Jenazah Pasien Covid-19 RSUD Moewardi Solo Tertukar, Cek Faktanya

Heru juga enggan membeberkan tujuh gerbong kereta api  berjalan sendiri merupakan KA eksekutif untuk tujuan mana. Daop 8 Surabaya mengakui adanya anjlokan rangkaian KA di Stasiun Kotalama.

"Tidak ada korban jiwa, untuk anjlokan rangkaian langsiran kereta di Stasiun Kotalama," kata pejabat Humas Daop 8 Surabaya, Suprapto.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya