SOLOPOS.COM - Sejumlah nasabah mengantre di depan mesin ATM Kantor Cabang BCA Sragen, Selasa (29/8/2017). (Tri Rahayu/JIBI/Solopos)

Jaringan ATM Bank Jateng dipastikan tak terpengaruh gangguan satelit Telkom-1.

Solopos.com, SRAGEN — Sebanyak 140 mesin anjungan tunai mandiri (ATM) milik Bank Jateng tidak mengalami gangguan offline karena anomali satelit Telkom-1. Dari seratusan ATM tersebut, 17 ATM di antaranya berada di wilayah Kabupaten Sragen.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sementara itu, sejumlah nasabah BCA Sragen mengantre saat mengambil uang tunai di Kantor Cabang BCA Sragen. Pemimpin Cabang Bank Jateng Sragen Bambang Heru Santoso bersama Wakil Pimpinan Cabang Bank Jateng Sragen Retno Tri Wulandari saat ditemui Solopos.com di ruang kerjanya, Selasa (29/8/2017), menyampaikan selama ini tidak ada komplain dari nasabah Bank Jateng terkait dampak anomali satelit Telkom -1. (Baca: 196 Mesin ATM Soloraya Bermasalah akibat Gangguan Satelit)

Retno menjelaskan ATM Bank Jateng juga menggunakan fasilitas jaringan dari satelit, yakni Visa, tetapi bukan pada satelit Telkom-1. Gangguan offline itu terjadi sejak Jumat (25/8/2017) lalu.

“Kami juga menerima penjelasan dari Bank Indonesia. Di Soloraya ada 140 ATM Bank Jateng dan 17 ATM di antaranya di Sragen. Sampai hari ini, semua ATM kami tetap bisa melayani nasabah dan tidak ada keluhan dari nasabah,” ujar Retno.

Retno menjelaskan gangguan itu hanya terjadi pada satelit Telkom-1 sehingga bagi bank yang pelayanan ATM-nya terganggu bisa dialihkan lewat satelit Telkom-2 dan Telkom-3S. Dia menyampaikan kebetulan saja semua ATM bank milik Pemerintah Provinsi Jateng itu tidak terganggu.

“Kami juga berkoordinasi dengan Bank Jateng di daerah lain tetapi juga tidak ada laporan terkait gangguan offline,” tambah Bambang.

Di sisi lain, sejumlah nasabah antre mengambil uang tunai lewat ATM di Kantor Cabang BCA Sragen, Selasa (29/8/2017). Dari empat mesin ATM di kantor tersebut hanya satu ATM yang bisa digunakan untuk menarik uang tunai sementara tiga ATM lainnya sampai kehabisan stok uang tunainya tetapi masih bisa pelayanan transaksi nontunai.

Seorang nasabah BCA asal Karangmalang, Budiyanto, sempat mengambil uang tunai di ATM BCA Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Gambiran, Sine, Sragen, tetapi tidak bisa karena mesin ATM-nya mati. Budi kemudian pindah ke ATM di Kantor Cabang BCA Sragen.

“Saya lihat sudah ada yang mengantre. Tapi saya gunakan ATM lainnya untuk transfer dan ternyata bisa. Begitu saya gunakan untuk tarik uang tunai ternyata sistem memberitahukan transaksi tidak bisa dilanjutkan. Akhirnya saya pun ikut antre juga,” katanya, Selasa siang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya