SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

KULONPROGO—Masyarakat Kulonprogo yang ingin membeli mobil bekas (mobkas) kini tak perlu lagi jauh-jauh pergi ketempat lain. Pasalnya, Kulonprogo saat ini sudah memiliki bursa otomotif di depan Kecamatan Pengasih.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bursa mobkas tersebut diresmikan Sabtu (19/5) oleh Bupati Kulonprogo, Hasto Wardoyo.

Ekspedisi Mudik 2024

Tidak hanya mobkas, showroom terbuka yang setiap hari menawarkan kendaraan bekas tersebut rencananya juga akan menjual motor bekas berbagai merek dengan harga terjangkau. Selain bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat di Kecamatan Pengasih, berdirinya Bursa Otomotif Bekas Regol itu diharapkan menjadi cikal bakal pasar otomotif satu-satunya di Kulonprogo.

Sutomo, Bendahara Paguyuban Pedagang Mobil-Motor Regol menjelaskan, embrio pasar otomotif tersebut dimulai bulan lalu. Awalnya, jelas Tomo, hanya ada dua hingga empat mobkas yang dipajang.

“Pertama hanya beberapa mobkas yang saya pajang. Dua sampai tiga hari, ada yang menawar dan membeli mobkas yang dipajang itu. Saya rasa (penjualan mobkas) itu di wilayah ini potensial,” ungkapnya.

Akhirnya, tambah dia, bersama sekitar 15 pedagang mobkas lainnya di wilayah Pengasih dan sekitarnya, mereka sepakat membentuk Bursa Otomotif Bekas Regol. Lokasinya persis di depan Kecamatan Pengasih. (ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya